Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vardy Bakal Diberi Waktu Istirahat

Kompas.com - 02/01/2016, 19:22 WIB


LEICESTER, KOMPAS.com
- Manajer Leicester City, Claudio Ranieri, berencana memberikan waktu istirahat kepada striker Jamie Vardy.

Jamie Vardy begitu bersinar musim ini dengan torehan 15 gol. Dia juga menciptakan rekor dengan mengemas gol dalam 11 laga beruntun.

Namun, ia mulai mengalami kendala cedera dan penurunan kebugaran sehingga Ranieri sadar striker andalannya itu butuh diistirahatkan agar bisa mengembalikan performa terbaiknya.

Baru-baru ini Vardy mengalami sakit demam juga cedera di tangan dan pergelangan kaki. Tampil tidak dalam kondisi 100 persen membuat Vardy tidak bisa mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir Premier League.

Ranieri pun berpikiran untuk mengistirahatkan salah satu pemain kuncinya itu. Namun, dia tidak menyebutkan secara spesifik kapan Vardy akan diistirahatkan.

"Ketika berpikir saat tepat untuk mengistirahatkan Vardy, saya akan melakukannya," ujar Ranieri seperti dilansir Sky Sports, jelang pertandingan melawan Bournemouth, Sabtu (2/1/2016).

"Saat ini, dia tidak membutuhkannya. Penting bagi kami untuk tetap memainkan dia," tutur manajer asal Italia itu.

Vardy selalu bermain dalam 19 pertandingan pertama Leicester musim ini. Dia tampil sebanyak 1.662 menit atau sekitar 87,5 menit per laga.

"Vardy memiliki sedikit masalah untuk satu atau dua bulan terakhir. Dia tidak berlatih setiap hari. Beberapa hari terakhir dia demam dan kebugarannya tidak 100 persen," ucap Ranieri lagi.

Selama 19 pekan Premier League, Vardy bermain penuh dalam 14 laga di antaranya. Baru pada pekan ke-18, dia tampil tak sampai 70 menit karena ditarik keluar pada menit ke-69 saat The Foxes kalah dari Liverpool, Sabtu (26/12/2015). (Wisnu Nova)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com