Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putusan Van Gaal Cadangkan Rooney Dikritik

Kompas.com - 27/12/2015, 14:59 WIB


STOKE ON TRENT, KOMPAS.com
- Pencadangan Wayne Rooney oleh manajer Louis van Gaal saat Manchester United kalah 0-2 dari Stoke City, Sabtu (26/12/2015), dikritik Dwight Yorke. 

Setan Merah kalah 0-2 lantaran gol Bojan Krkic (19’) dan Marko Arnautovic (26’). Pada laga di Stadion Britannia itu, Rooney baru masuk pada babak kedua menggantikan Memphis Depay yang menjadi penyebab gol pertama lawan. 

Hal inilah yang dikritik oleh Yorke. Mantan striker Manchester United itu menilai putusan Van Gaal mencadangkan Ronney merupakan kesalahan besar. 

“Saya pikir, putusan Van Gaal mencadangkan Rooney terjadi pada waktu yang salah,” ujar Yorke kepada BBC

“Dia punya banyak waktu untuk meninggalkan Rooney. Adalah pertanyaan besar ketika posisi dia sebagai manajer Manchester United tengah sulit, tetapi meninggalkan kapten timnya,” tutur striker Setan Merah antara 1998 dan 2002 itu.  

Rooney masuk menggantikan Depay pada awal babak kedua. Selama 45 menit bermain, dia sama sekali tak melepas satu pun tembakan. 

Menurut Yorke, sosok Rooney sangatlah penting dalam situasi Manchester United seperti sekarang ini. Kepemimpinan dia, di mata Yorke, dibutuhkan untuk menjaga kekompakan tim dan menumbuhkan kepercayaan diri. 

“Van Gaal merupakan manajer berpengalaman dan dituntut membuat keputusan. Namun, hari ini, putusan itu salah,” kata Yorke menegaskan. 

Pendapat Van Gaal berbeda. Manajer asal Belanda itu merasa telah benar dengan tidak memainkan Rooney sejak awal pertandingan. 

“Saya pikir itu merupakan putusan tepat. Kami tampil lebih baik pada babak kedua dan seharusnya tidak kalah,” ujar dia seusai pertandingan. 

Terlepas dari polemik Rooney, kekalahan dari Southampton telah membuat Manchester United terlempar ke peringkat ke-6, disalip Tottenham Hotspur dan Crystal Palace. Setan Merah mengumpulkan 29 poin dari 18 laga. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com