Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi Madrid Setelah Didiskualifikasi dari Copa del Rey

Kompas.com - 05/12/2015, 15:18 WIB
Anju Christian

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Real Madrid mengeluarkan pernyataan resmi setelah didiskualifikasi dari Copa del Rey, Jumat (4/12/2015). Los Blancos berpegang teguh pada argumen sebelumnya, yang menyatakan Denis Cheryshev sebagai pemain sah untuk ajang tersebut.

Komite Kompetisi Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) telah mendiskualifikasi Madrid karena menurunkan Cheryshev pada leg pertama babak 32 besar, Rabu (2/12/2015). Padahal, Cheryshev mengantongi skors satu laga setelah menerima tiga kartu kuning pada Copa del Rey musim lalu.

Menurut Madrid, skors Cheryshev tidak berlaku karena tidak ada pemberitahuan resmi kepada pihak klub.

"Real Madrid menerima keputusan Komite Kompetisi pada pukul 6.17 pm CET dan setelah menganalisanya, Federasi Sepak Bola Spanyol tidak memberi tahu secara personal tentang skors Cheryshev. Ini menjadi satu-satunya syarat sanksi tersebut bisa dinyatakan berlaku sesuai Kode Disiplin pasal 41 ayat 2," bunyi pernyataan Madrid.

"Real Madrid bertahan pada argumen sebelumnya dan akan mengambil tindakan yang tepat untuk memastikan hasil akhir yang menguntungkan klub," demikian pernyataan itu.

Argumen serupa sempat dilontarkan Presiden Florentino Perez, Kamis (3/12/2015). Perez juga sudah menyatakan bakal mengajukan banding apabila klubnya menerima hukuman.

Dilaporkan media-media Spanyol, tim pengacara Madrid tengah mengumpulkan bukti pendukung untuk mengajukan banding. Madrid bisa menempuhnya dalam tiga tahap, yaitu Komite Banding RFEF, Pengadilan Administratif Kementerian Olahraga Spanyol, dan Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com