Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Musim Depan, Ronaldo dan Mourinho ke PSG?

Kompas.com - 17/11/2015, 16:28 WIB
PARIS, KOMPAS.com - Mantan bintang Paris Saint-Germain, David Ginola, melihat adanya kemungkinan Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho bergabung di ibukota Perancis pada musim depan.

Rumor mengenai peluang CR7 menuju Parc des Princes semakin kencang berembus usai pertemuan PSG kontra Real Madrid pada ajang Liga Champions, Rabu (4/11/2015).

Kala itu penyerang berusia 30 tahun tersebut tertangkap kamera sedang berkomunikasi dengan pelatih Les Parisiens, Laurent Blanc.

"Saya bisa melihat Ronaldo di Paris musim depan," kata Ginola kepada BT Sport seperti dikutip Football Espana.

"PSG memiliki uang untuk mengontraknya dan bagi Ronaldo ini akan menjadi tantangan baru. Untuk investor Qatar, harga bukan menjadi masalah," sambungnya.

Sementara itu untuk kursi pelatih, Ginola merasa yakin Mourinho akan membesut Zlatan Ibrahimovic dkk pada musim 2016-2017, setelah kinerjanya di Chelsea saat ini sedang terpuruk.

Memang, masa depan Mourinho sedang berada di ujung tanduk. Manajer berusia 52 tahun tersebut belum bisa mengangkat performa tim sehingga Chelsea masih terpuruk di urutan ke-16 dengan raihan 11 poin dari 12 laga yang sudah dilakoni.

"Saya juga bisa melihat Jose Mourinho di PSG tahun depan," tutur pria kelahiran Gassin, Prancis, itu.

Ginola pernah menjadi bagian dari kesuksesan PSG saat mengantarkan tim ibu kota merengkuh 4 gelar, yakni Coupe de France (1992-93, 1994-95), Ligue 1 (1993-94), dan Coupe de la Ligue (1995). (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com