Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mourinho Absen, Matic Merasa Aneh

Kompas.com - 06/11/2015, 16:24 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Nemanja Matic mengaku merasa aneh ketika Chelsea berhadapan dengan Stoke City di Stadion Britannia, Sabtu (7/11/2015). Menurut Matic, laga tersebut akan berbeda karena tak dihadiri oleh Jose Mourinho.

Sebelumnya, Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menjatuhkan sanksi kepada Mourinho berupa larangan medampingi Chelsea sebanyak satu pertandingan.

Hukuman diberikan lantaran Mourinho sempat terlibat konfrontasi dengan wasit Jon Moss saat Chelsea kalah 1-2 dari West Ham di Stadion Upton Park, 24 Oktober 2015.

"Aku sudah hampir dua tahun berada di Chelsea dan kami tak pernah bertanding tanpa didampingi pelatih. Jadi, laga nanti tentunya akan terasa aneh," ujar Matic, seperti dikutip dari Four Four Two, Jumat (6/11/2015).

"Tentu akan lebih mudah jika pelatih ada di sisi lapangan, terutama saat istirahat babak pertama, momen ketika pelatih bisa menyampaikan instruksinya," tutur pemain Serbia berusia 27 tahun tersebut.

Kendati Chelsea tidak didampingi oleh Mourinho pada laga kontra Stoke City nanti, Matic tetap optimistis. Ia berpendapat bahwa timnya masih memiliki sejumlah pelatih hebat lainnya.

"Kami masih punya beberapa pelatih hebat yang lain dan mereka akan mempersiapkan segalanya, dan kami harus siap untuk menghadapinya," kata Matic.

Chelsea baru saja menuai kemenangan 2-1 atas Dynamo Kiev pada ajang Liga Champions pada Sabtu (31/10/2015). Hasil itu mengakhiri catatan empat laga tanpa kemenangan yang diraih oleh The Blues sebelumnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com