Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gaya Main Neymar Berubah

Kompas.com - 21/10/2015, 09:35 WIB


BARYSAW, KOMPAS.com
- Ketiadaan Lionel Messi di lini depan Barcelona membuat Neymar mengubah gaya bermainnya. Demikian pendapat bek Barcelona, Marc Bartra.

Neymar tampil gemilang saat Barcelona menang 2-0 atas BATE Borisov, Selasa (20/10/2015). Dia menjadi kreator gol Ivan Rakitic pada menit ke-48 dan ke-64.

"Neymar kini telah semakin banyak menyentuh bola dan hal tersebut sangat penting dalam hal melakukan serangan," ujar Bartra seusai pertandingan seperti dilansir dari situs resmi UEFA.

Bagi Neymar, assist itu juga membuktikan bahwa dirinya tidaklah egois. Dia bisa tajam seperti saat mencetak 4 gol ke gawang Rayo Vallecano pada akhir pekan lalu, tetapi kemudian jeli berbagi bola kepada rekannya yang dalam posisi lebih menguntungkan.

Meski sempat kesulitan mencetak gol pada babak pertama, Barcelona berhasil unggul pada awal babak kedua melalui sepakan keras Ivan Rakitic dari luar kotak penalti setelah menerima sodoran bola dari Neymar pada menit ke-48.

Gelandang asal Kroasia itu juga yang berhasil menggandakan keunggulan Blaugrana menjadi 2-0 pada menit ke-64 yang lagi-lagi memanfaatkan umpan Neymar.

Sepanjang pertandingan, Barcelona berhasil menguasai pertandingan sebanyak 74 persen dan menciptakan 21 percobaan. Besarnya jumlah penguasaan bola Barcelona itu adalah rencana utama yang diinginkan pelatih Luis Enrique untuk bisa memenangi pertandingan.

"Aku pikir kami melakukan apa yang telah direncanakan sebelumnya untuk dilakukan," ucap Bartra melanjutkan.

Kami menguasai pertandingan di sepanjang waktu dan itulah cara yang harus kami lakukan. Kami akan terus menikmatinya," kata dia.

Tak lupa, Bartra juga berharap bahwa cedera yang dialami oleh Sergi Roberto tidak terlalu serius. Gelandang berusia 23 tahun itu harus mengakhiri pertandingan saat laga baru memasuki menit ke-18 dan digantikan oleh Rakitic.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com