Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gol ke-300 Totti Gagal Menangkan Roma

Kompas.com - 20/09/2015, 22:14 WIB
Anju Christian

Penulis

ROMA, KOMPAS.com - AS Roma cuma meraih hasil imbang 2-2 dengan Sassuolo pada lanjutan Serie A di Stadion Olimpico, Minggu (20/9/2015). Roma mencetak gol lewat Francesco Totti dan Mohamed Salah, sedangkan Sassuolo melalui Gregoire Defrel dan Matteo Politano.

Bagi Totti, gol ini menjadi kali ke-300 selama berseragam I Gialorossi. Total 244 di antaranya diciptakan Totti pada ajang Serie A.

Pada pertandingan ini, publik tuan rumah sempat dikejutkan olehgol Gregoire Defrel pada menit ke-22. Dia memanfaatkan operan dari Alfred Duncan sebelum melepaskan tembakan ke sudut sempit.

Roma baru membalas lewat pada menit ke-36. Miralem Pjanic memberikan bola kepada Totti, yang berdiri bebas. Tak sulit bagi Totti saat mengarahkan bola ke pojok panan bawah gawang karena Andrea Consigli berdiri terlalu jauh dari sarangnya.

Kedudukan imbang 1-1 cuma bertahan lima menit. Tim tamu kembali mencetak gol lewat Matteo Politano. Seusai menerima umpan terobosan dari Antonio Floro Florez, pemain pinjaman dari Roma itu menempatkan bola ke tiang jauh. Sassuolo pun unggul 2-1 dan bertahan hingga jeda.

Saat paruh kedua baru berlangsung empat menit, Roma menyamakan kedudukan lewat Mohamed Salah. Dia menyambar bola liar dengan tendangan voli dari luar kotak penalti. Consigli coba menjangkau bola yang mengarah ke pojok kanan bawah, tetapi tidak berhasil.

Roma mendapat beberapa peluang untuk berbalik unggul pada sisa pertandingan. Namun, mereka gagal mengonversinya menjadi gol ketiga sehingga pertandingan ditutup dengan skor 2-2.

Dengan hasil ini, Roma menempati peringkat ketiga dengan koleksi delapan poin dari empat pertandingan. Mereka terpaut empat poin dari Inter Milan, yang duduk di puncak klasemen.

Susunan pemain: 

AS Roma: 26-Morgan De Sanctis; 13-Douglas Maicon (24-Alessandro Florenzi 64), 35-Vassilis Torosidis, 44-Kastos Manolas, 2-Antonio Rudiger; 15-Miralem Pjanic, 4-Radja Nainggolan, 16-Daniele De Rossi; 11-Mohamed Salah, 10-Francesco Totti (9-Edin Dzeko 72), 7-Juan Iturbe (14-Iago Falque 50)
Pelatih: Rudi Garcia

Sassuolo: 47-Andrea Consigli, 23-Marcelo Gazzola, 15-Francesco Acerbi, 13-Federico Peluso; 7-Simone Missiroli, 4-Francesco Magnanelli, 32-Alfred Duncan (8-Davide Biondini 59); 16-Matteo Politano (25-Domenico Berardi 81), 83-Antonio Floro Flores (17-Nicola Sansone 64), 92-Gregoire Defrel
Pelatih: Eusebio Di Francesco

Wasit: Davide Massa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com