Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wakil Papua Juara Liga Futsal U-18

Kompas.com - 23/08/2015, 09:04 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Tim Futsal Perindo Papua memastikan diri sebagai kampiun Liga Futsal U-18 bertajuk Liga Futsal Perindo 2015 setelah mengalahkan Tim Perindo Jawa Barat 5-4 lewat babak adu penalti di GOR Ciracas, Jakarta, Minggu (22/8/2015). Adu penalti dilakukan setelah kedua tim bermain 2-2 hingga babak normal.

Berkat kemenangan itu, Tim Perindo Papua meraih hadiah berupa uang pembinaan sebesar Rp 50 juta, sementara Tim Perindo Jabar yang berstatus sebagai runner-up menerima hadiah Rp 25 juta.

Sementara itu, tim yang menempati peringkat ketiga dan juga harapan satu, ditempati Tim Perindo Jawa Timur dan Tim Perindo Sulewesi Tengah. Kedua tim itu berhak atas uang pembinaan masing-masing senilai Rp 10 juta dan Rp 5 juta.

Pelatih Tim Perindo Papua, Matheus 'Theo' Balubun, mengaku senang atas keberhasilan anak asuhnya. Ia pun mengucapkan terima kasih kepada para pemainnya yang sudah berjuang dengan maksimal sejak babak penyisihan pada April lalu.

"Bisa dibilang dari perjalanan di Papua sampai partai final, ini adalah pertandingan yang paling sulit. Senang, bangga, dan bahagia dan kemenangan ini kami dedikasikan untuk masyarakat Papua yang ada di Papua dan juga disini," tutur Theo.

Ketua Umum Federasi Futsal Indonesia, Hary Tanoesoedibjo mengungkapkan, pihaknya akan menggelar turnamen tersebut setiap tahun. Ia berharap dengan adanya turnamen itu talenta-talenta muda futsal Indonesia akan berkembang dengan baik.

"Tentunya karena mereka masing berusia di bawah 18 tahun, ini adalah bibit yang baik bagi futsal Indonesia. Bukan tidak mungkin nanti para pemain-pemain Ini akan kami disalurkan ke tiap-tiap klub profesional di Indonesia jika mereka berkenan. Tentu saja kami tidak akan menyia-nyiakan apa yang sudah didapat dari kejuaraan ini," ujar Hary.

Selain penghargaan untuk empat tim yang mampu menembus empat besar di putaran final terpilih juga dua pemain paling menonjol dikejuaraan tersebut. Kedua pemain itu antara lain penggawa Tim Perindo Jatim, Ricko, yang tercatat sebagai pencetak gol terbanyak dan kiper Tim Perindo Jabar, Nasrulla, yang terpilih sebagai pemain terbaik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com