Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Status Poros Tengah, Alasan Arema Ikut Piala Presiden

Kompas.com - 13/06/2015, 13:35 WIB
Anju Christian

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Arema Cronus menyatakan siap untuk ambil bagian dalam Piala Presiden 2015. Status Piala Presiden sebagai turnamen poros tengah jadi alasan di balik keputusan Arema.

Sebenarnya, Piala Presiden merupakan satu dari total tiga turnamen yang menjadi program Tim Transisi bentukan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Sejumlah klub Indonesia Super League (ISL), misalnya Persipura Jayapura, telah menyatakan penolakan terhadap turnamen bentukan Tim Transisi karena dianggap tak punya pengakuan dari PSSI, AFC, dan FIFA.

Akan tetapi, Arema melihat Piala Presiden sebagai turnamen yang netral. "Ini bicara tentang Piala Presiden, turnamen ini murni diadakan promotor. Kalau ada pihak-pihak yang mengklaim itu turnamennya A atau itu turnamennya B silakan. Tetapi, kami melihat ini sebagai turnamen poros tengah," beber Media Officer Arema, Sudarmaji.

Untuk memastikan tak mendapat sanksi, Arema juga sudah berkomunikasi dengan PSSI. Diungkapkan Sudarmaji, PSSI memberi respons positif.

"Sekarang kami tinggal melihat perkembangannya saja. Bagaimana promotor bisa meyakinkan dua pihak utama, yaitu PSSI sebagai federasi yang menaungi klub dan pemerintah selaku penentu kebijakan serta perizinan," tambah Sudarmaji.

Berdasarkan undangan dari Mahaka Sports, Piala Presiden bakal dimulai pada 30 Agustus 2015. Piala Presiden juga digelar dengan sistem kompetisi penuh.

Tim asuhan Suharno langsung bersiap mengingat Piala Presiden sudah dekat. Mereka bakal menjamu Bali United Pusam di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (14/6/2015).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com