Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menez Ingin ke Perancis “lewat” Milan

Kompas.com - 23/05/2015, 17:34 WIB
MILAN, KOMPAS.com - Performa AC Milan yang labil sehingga gagal lolos ke kompetisi antarklub Eropa musim depan tak membuat Jeremy Menez berpindah hati. Pemain asal Perancis itu menunjukkan komitmen setia membela I Rossoneri. 
 
“Aku betah di Milan. Hubunganku dengan rekan-rekan luar biasa. Kami punya tim yang kuat. Sayang saja, hasil di lapangan tidak begitu baik,” tutur Menez saat diwawancarai saluran televisi resmi klub. 
 
“Secara personal, aku merasa menjalani musim yang bagus. Namun, tentu saja, aku merasa bisa tampil lebih baik lagi. Aku harap itu bisa kulakukan musim depan,” lanjut pemain yang membukukan 16 gol di Serie-A musim 2014-15 ini. 
 
Tekad Menez untuk tampil lebih baik pada musim depan tak hanya untuk mendongkrak prestasi klubnya. Dia pun berharap dilirik kembali oleh Didier Deschamps, pelatih tim nasional Perancis. 
 
Menez memang sudah lama tidak memperkuat timnas Perancis. Terakhir kali dia membela Les Bleus terjadi pada Oktober 2013. Dia pun tak ikut serta di Piala Dunia 2014. 
 
Tahun depan, Perancis akan menjadi tuan rumah Piala Eropa 2016. Karena itulah, Menez berharap bisa tampil apik pada musim 2015-16, dengan harapan dipanggil Deschamps untuk memperkuat timnya. 
 
“Aku datang ke Milan agar bisa kembali ke timnas. Aku akan menunjukkan terbaik bagi Milan juga timnas. Aku ingin tampil di Piala Eropa tahun depan,” tutur Menez. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com