Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masuk Usia Emas, Walcott Tak Dilepas

Kompas.com - 11/05/2015, 05:42 WIB
Anju Christian

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menegaskan keinginannya untuk menahan Theo Walcott dari buruan klub lain. Menurut Wenger, Walcott bisa memberi kontribusi besar untuk The Gunners karena sedang memasuki usia emas.

Kontrak pemain berusia 26 tahun ini bakal berakhir pada musim panas 2016. Bila tidak mencapai kesepakatan kontrak anyar, Arsenal disarankan melego Walcott pada bursa musim panas tahun ini agar tak kehilangan dengan status bebas transfer. Namun, Wenger tak sependapat. 

"Saya membelinya dari Southampton saat ia berusia 17 tahun karena yakin terhadap kualitasnya sebagai penuntas serangan. Kini, ia memasuki periode usia terbaik, yakni 26 hingga 32. Saya tak ingin kehilangan striker yang memasuki usia emas," tegas Wenger.

Walcott sendiri berkali-kali menyuarakan hasratnya untuk tampil sebagai striker secara reguler. Tetapi, Wenger lebih sering memplot Walcott sebagai sayap kanan karena masih ada Danny Welbeck dan Olivier Giroud untuk mengisi lini depan.

"Saya pikir, posisinya adalah striker. Ketika ia muda, saya tak ingin terburu mematangkan penyelesaian akhirnya. Tetapi, ia sudah menjadi penuntas serangan bagus saat ini," jelas Wenger.

"Giroud memiliki kemampuan fisik, menunggu di gawang, dan dapat menanduk bola. Sedangkan Theo lebih bertipe pelari dan muncul dari belakang," ulas Wenger.

Musim ini, Walcott hanya mendapat jatah tampil 310 menit di Premier League. Ia dinilai belum mampu menemukan performa terbaik sejak mengalami cedera ligamen lutut, yang memaksanya absen dari Januari hingga Oktober 2014 lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com