Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Hukum Ibu Pemainnya

Kompas.com - 01/05/2015, 03:56 WIB
LONDON, KOMPAS.com - Arsenal dikabarkan BBCmenjatuhkan sanksi larangan masuk lapangan latihan kepada ibu dari pemain muda mereka, Ainsley Maitland-Niles (17 tahun), karena ibu tersebut berselisih dengan negosiator Arsenal untuk urusan transfer dan kontrak pemain, Dick Law, dan agen dari Maitland-Niles, dalam sebuah sesi latihan, pada 20 Maret 2015. Law dan agen dari Maitland-Niles disebut BBC mengalami cedera ringan dalam perselisihan dengan ibu Maitland-Niles itu.

Insiden itu diduga bermula dari rencana Maitland-Niles untuk bertemu Law dan agen anaknya bulan lalu. Ibu Maitland-Niles merancang pertemuan itu untuk bertanya soal kemajuan anaknya di Arsenal. Namun, pertemuan tidak berjalan sesuai rencana. Situasi itu teratasi setelah polisi datang.

Meski dilarang hadir dalam sesi latihan, ibu Maitland-Niles menyaksikan langsung penampilan anaknya pada laga melawan tim U-21 Aston Villa pekan lalu. Ketika menyaksikan laga itu, ibu Maitland-Niles diduga meneriakkan ancaman akan menarik anaknya dari pertandingan kepada staf pelatih Arsenal. Insiden ini juga diselesaikan setelah polisi datang ke lokasi kejadian.

"Polisi dihubungi pada 16.11 pada 20 Maret ke lokasi untuk menanggapi laporan soal dua orang yang diduga diserang seorang wanita. Mereka mengalami cedera ringan," ujar seorang juru bicara polisi, seperti dilansir BBC pada 30 April 2015.

"Petugas datang dan seorang wanita berusia 36 tahun dari Watford ditangkap atas dugaan melakukan serangan. Ia kemudian dilepaskan tanpa mendapatkan sanksi apa pun."

"Polisi kembali dipanggil ke lokasi pada 24 April pukul 14.40 untuk menanggapi laporan soal seorang pemain yang menolak meninggalkan lokasi. Petugas datang dan wanita itu mendapatkan peringatan," ujar juru bicara polisi itu.

Maitland-Niles telah menjadi bagian Arsenal sejak sembilan tahun dan menjalani debut di tim senior Arsenal pada pertandingan Liga Champions melawan Galatasaray pada 9 Desember 2014. Ia kemudian bermain sebagai pengganti pada laga Premier League melawan Newcastle United pada 13 Desember 2014 dan pertandingan Piala FA melawan Hull City, pada 4 Januari 2015.

Menurut BBC, Arsenal menolak berkomentar soal kabar perselisihan yang melibatkan ibu Maitland-Niles, agen pemain Maitland-Niles, dan Law.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber bbc.co.uk
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com