Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Ferdinand Sinaga Tinggalkan Persib

Kompas.com - 01/12/2014, 21:03 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com — Striker Ferdinand Alfred Sinaga membeberkan alasan meninggalkan Persib Bandung. Menurut pengakuan Ferdinand, ia pindah ke Sriwijaya FC lantaran kecewa dengan satu pejabat tinggi di jajaran manajemen PT Persib Bandung Bermartabat.

"Ada seseorang di manajemen yang membuatku kecewa, sama halnya dengan yang terjadi pada Sergio (Van Dijk). Sekarang terjadi sama aku dan Vlado (Vladimir Vujovic)," kata Ferdinand di Bandara Husein Sastranegara, Jalan Pajajaran, Kota Bandung, Senin (1/12/2014).

Lebih lanjut, Ferdinand menambahkan bahwa dia pada dasarnya sangat berat meninggalkan Persib Bandung, klub yang berhasil dibawanya menjadi juara Indonesia Super League (ISL) 2014. Namun, lantaran telanjur sakit hati, Ferdinand lebih memilih pindah.

"Aku betul-betul kecewa dengan seseorang di manajemen, kecewa sekali," akunya.

Selain itu, Ferdinand juga merasa kesal lantaran kontraknya digantung oleh manajemen, sementara pemain lain yang berada di luar pemain inti sudah banyak yang diikat dengan kontrak.

"Yang bertanya tentang kelanjutan kontrakku hanya Pak Haji Umuh (Manajer Persib) dan Pak Djadjang (Pelatih Persib), tetapi mereka bukan yang menentukan kontrak. Berarti yang berniat mempertahankanku hanya mereka berdua, yang lain (manajemen) tidak ada," tuturnya.

"Apa kerja manajemen selain untuk memagari pemain? Tanggal 15 November 2014, kontrakku selesai, tetapi tidak ada pembicaraan dari manajemen lain. Bahkan, ketika aku liburan, tidak ada kontak sama sekali.  Sampai tanggal 30 November, tidak ada pembicaraan (soal kontrak), jadi untuk apa aku bertahan?" katanya.

Eks binaan Persib U-18 ini menilai, manajemen terlalu lamban. Sebagai kepala rumah tangga, kata dia, ada anak-istri yang harus dibiayai. "Kontrakku digantung, sementara tim-tim lain sedang mempersiapkan diri. Manajemen bukan hanya Pak Haji Umuh. Pemain lain sudah sepakat, sementara aku, yang berstatus (masuk dalam) 11 pemain inti yang tidak ada kepastian," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com