Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komisi Disiplin Temukan Dalang "Sepak Bola Gajah"

Kompas.com - 07/11/2014, 09:28 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber KOMPAS

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Disiplin PSSI sudah menemukan dalang di balik ”sepak bola gajah” PSIS Semarang melawan PSS Sleman, dua pekan lalu. Namun, PSSI masih terus mendalami kasus ini agar bisa menemukan akar permasalahannya.

Hal itu disampaikan Ketua Komisi Disiplin (Komdis) PSSI Hinca Panjaitan, Kamis (6/11/2014), setelah memeriksa 14 pemain PSIS, di Hotel Atlet Century, Jakarta. Sebelumnya, Rabu (5/11), Komdis juga sudah memeriksa belasan pemain PSS Sleman.

”Kami sudah mendapatkan titik terang siapa saja dalang di balik sepak bola gajah itu, tetapi kami masih harus memilah-milah karena jumlah pemain yang diperiksa lebih dari 30 orang,” ujar Hinca.

”Selain itu, kami juga masih akan memeriksa perangkat pertandingan, Selasa (11/11), sehingga bisa mendapatkan gambaran utuh mengenai kasus ini,” ujarnya.

Ia menambahkan, Komdis sudah mendapatkan informasi yang cukup dari para pemain dan jajaran manajemen. Komdis tinggal melengkapinya dari jajaran perangkat pertandingan. Dia menyitir kemungkinan adanya keterlibatan perangkat pertandingan pada laga dagelan PSIS melawan PSS itu.

”Coba kalian cermati, untuk apa memberikan tambahan waktu dua menit untuk pertandingan yang kedua timnya ingin kalah,” ungkapnya.

General Manager PSIS Khaerul Anwar menjelaskan, manajemen telah mengambil tindakan tegas terhadap beberapa pemain. ”Oleh karena itu, kami mengharapkan Komdis PSSI bijak dalam memutuskan, dengan tidak menghukum PSIS sebagai klub, karena banyak sekali yang akan terkena dampaknya. Hukumlah orang-orang bertanggung jawabnya saja,” paparnya.

Hinca menyambut baik laporan yang disampaikan manajemen PSIS bahwa mereka sudah memberhentikan manajer, pelatih, dan tiga pemain.

”Akan tetapi, apa yang sudah dilakukan internal PSIS itu tidak akan memengaruhi keputusan Komdis nanti. Namun, kami sangat menghargainya,” tuturnya, sambil menambahkan bahwa PSS belum melaporkan apakah mereka telah menindak pihak yang terlibat sepak bola gajah.

Lebih jauh Hinca juga menegaskan komitmen PSSI untuk bisa menjelaskan kasus ini sejelas-jelasnya kepada Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) dan Federasi Asosiasi Sepak Bola Internasional (FIFA), agar Indonesia tidak dijatuhi sanksi. (OKI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber KOMPAS
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com