Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Masa Depan Timnas Spanyol Masih Cerah"

Kompas.com - 19/09/2014, 03:05 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Marca
MADRID, KOMPAS.com - Striker New York City FC, David Villa, mengatakan, masa depan tim nasional Spanyol masih cerah. Menurutnya, skuad asuhan Vicente Del Bosque tersebut bakal segera bangkit.

Spanyol gagal total di Piala Dunia 2014 Brasil. Berstatus sebagai juara bertahan, mereka justru menjadi tim pertama yang tersingkir setelah menelan kekalahan di dua laga perdana sebelum menaklukkan Australia dalam laga pamungkas yang tak lagi menentukan.

Meski menuai hasil buruk, Del Bosque tetap dipercaya melatih Spanyol hingga Piala Eropa 2016. Villa pun menilai, kegagalan di Brasil tersebut bakal dijadikan pelajaran berharga bagi Diego Costa dan kawan-kawan.

"Perdebatan selalu ada dalam sepak bola dan ketika hal-hal tidak berjalan baik maka manajer akan mendapatkan imbasnya. Tetapi, menurutku dia (Del Bosque) cukup baik," ujar Villa.

"Sekarang, hal satu-satunya yang harus dilakukan adalah mengembalikkan kepercayaan diri lagi dan membiarkan manajer serta pemain melakukan tugas mereka, seperti yang sudah kami lakukan bertahun-tahun lalu dan pada akhirnya mereka meraih kesuksesan," tambahnya.

Villa merupakan sosok penting dalam perjalanan Spanyol merajai sepak bola dunia. Sejak menjadi juara Piala Eropa 2008, Villa ikut membawa La Furia Roja menjadi juara Piala Dunia 2010.

Sayang, pada Piala Dunia 2014, Villa tak mendapat kepercayaan penuh dari Del Bosque. Pada dua pertandingan pertama, ia hanya duduk di bangku cadangan karena Del Bosque lebih memberikan kepercayaan kepada Diego Costa.

Namun ketika mendapat kepercayaan tampil sebagai starter dalam laga terakhir melawan Australia, Villa membayarnya dengan gol pembuka bagi Spanyol, yang akhirnya menang 3-0. Torehan itu merupakan gol ke-58 Villa dalam 96 penampilannya bersama Spanyol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com