Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tak Ada Kabar soal Di Maria dan Diego Lopez"

Kompas.com - 02/08/2014, 23:59 WIB
MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengaku berencana memainkan kiper Iker Casillas pada pertandingan Piala Super Eropa melawan Sevilla, di Cardiff City Stadium, pada 12 Agustus 2014.

Ancelotti pun menyatakan akan menyiapkan Casillas untuk melawan Sevilla dengan menurunkannya pada laga persahabatan melawan Manchester United, di Michigan Stadium, Ann Arbor, pada Sabtu atau Minggu (3/8/2014) dini hari WIB.

"Diego Lopez baik di mata saya, seperti biasanya. Ia berlatih dengan baik. Tak ada yang berubah. Saya belum bicara dengan klub. Diego adalah pemain Real Madrid. Ia tak akan bermain (melawan MU) karena saya ingin memberi Iker jam terbang karena ia akan menjadi starter pada Piala Super Eropa. Namun, saya masih bergantung pada Diego," ujar Ancelotti.

Lopez didatangkan Madrid dari Sevilla pada Januari 2013 dan masih memiliki kontrak hingga 2017. Ia direkrut untuk menggantikan kiper Iker Casillas, yang absen mengalami cedera pada tangan pada Januari 2013.

Ketika Casillas sembuh pada Maret 2013, Diego Lopez tetap menjadi pilihan pertama pelatih Madrid saat itu, Jose Mourinho. Hal itu diyakini memicu perpecahan antara pemain dan Mourinho, yang berujung mundurnya Mourinho dari jabatan pelatih Madrid, pada Juni 2013.

Ancelotti, yang menggantikan Mourinho, berusaha bersikap adil terhadap Lopez dan Casillas. Lopez diplot bermain di Primera Division, sementara Casillas diplot bermain di Liga Champions dan Copa del Rey.

Belum lama ini, media-media Spanyol memberitakan bahwa Madrid akan melepas Lopez pada bursa transfer musim panas ini supaya bisa merekrut kiper Levante, Keylor Navas, yang ikut membawa Kosta Rika melaju hingga perempat final pada Piala Dunia 2014 Brasil.

Madrid bahkan disebut-sebut media Spanyol sudah mencapai kesepakatan dengan Levante dan Navas. Namun, transfer hanya akan direalisasikan jika Madrid sudah melepas Lopez atau Casillas.

"Kami mengalami banyak masalah musim lalu ketika bicara soal Iker dan Diego. Saya tak akan berkomentar soal Keylor Navas, karena ia bukan pemain Real Madrid," ujar Ancelotti.

Madrid juga dikabarkan berencana menjual penyerang sayap Angel Di Maria, dengan Paris Saint-Germain sebagai calon pembelinya, pada bursa transfer musim panas ini. Menurut Ancelotti, sejauh ini ia tak mendapatkan informasi soal agenda transfer Di Maria.

"(Di Maria) akan kembali pada 5 Agustus 2014, seperti disepakati sebelum Piala Dunia," ujar Ancelotti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com