Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernyataan Mourinho Tak Redakan Rumor

Kompas.com - 01/08/2014, 13:01 WIB
LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, telah menyatakan bahwa ia sudah puas dengan skuad saat ini dan tak berencana membeli pemain setelah mendatangkan Didier Drogba pada 25 Juli 2014. Mourinho juga telah menyatakan tak punya rencana menjual penyerang Fernando Torres dan kiper Petr Cech pada bursa transfer musim panas ini.

Namun, pernyataan tersebut tak menghentikan rumor soal kemungkinan Chelsea merekrut penyerang Paris-Saint Germain, Edinson Cavani, terutama setelah Chelsea menjual Romelu Lukaku ke Everton pada Rabu (30/7/2014). Dengan transfer Lukaku itu, Chelsea hanya memiliki tiga penyerang yaitu Drogba, Torres, dan Diego Costa.

Menurut ESPN FC, sumber mereka mengatakan bahwa PSG dan Chelsea sudah melakukan negosiasi transfer Cavani pada tahap awal. PSG bahkan disebut meminta Chelsea membayar 40 juta poundsterling untuk Cavani dan Chelsea mempertimbangkan hal tersebut karena jika memutuskan membeli Cavani, mereka akan mempertimbangkan menjual Torres dan Cech.

Dari segi taktis, Torres tidak mencetak gol sebanyak ketika di Liverpool. Sejak direkrut Chelsea pada Januari 2011, Torres mencetak 45 gol dalam 172 penampilan. Dari segi finansial, mengingat peraturan Financial Fair Play, menjual Torres akan menambah pemasukan atau setidaknya mengurangi pengeluaran, jika akhirnya Chelsea memutuskan membeli Cavani.

Cech juga terancam dijual jika Chelsea mendatangkan Cavani, karena Chelsea sudah tidak memiliki tempat untuk pemain non-Uni Eropa. Dari segi taktis, kepergian Cech akan mengurangi persaingan merebut jatah bermain reguler, karena Chelsea memiliki kiper muda yang sudah terbuktik kualitasnya, Thibaut Courtois.

Cech sendiri telah menyadari adanya kemungkinan dirinya kehilangan jatah bermain reguler, sejak Chelsea memutuskan menarik Courtois pulang dari masa pinjam di Atletico Madrid, akhir musim lalu. Meski begitu, ia menyatakan siap bertahan dan bersaing dengan Courtois.

Sementara itu, Cavani juga menyatakan dirinya tak mempertimbangkan meninggalkan PSG, tetapi terbuka terhadap kemungkinan lain, mengingat keputusan transfer tidak berada di tangannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ESPN FC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com