Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yunani Pulangkan Pantai Gading, Samaras Jadi Pahlawan

Kompas.com - 25/06/2014, 05:04 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

FORTALEZA, KOMPAS.com — Penyerang Giorgos Samaras mencetak gol dari titik penalti pada menit ke-90+3. Gol ini menentukan kemenangan Yunani 2-1 atas Pantai Gading, pada laga terakhir Grup C, di Estadio Castelao, Fortaleza, Selasa (24/6/2014). Dengan hasil itu, Yunani masuk 16 besar sebagai runner-up Grup C, sementara Pantai Gading tersingkir.

Pantai Gading yang sebetulnya hanya membutuhkan hasil imbang untuk masuk 16 besar tertinggal lebih dulu akibat gol Andreas Samaris pada menit ke-42. Memanfaatkan mpan Samaras, Samaris menaklukkan kiper Boubacar Barry dengan tendangan kaki kanan dari tengah kotak penalti.

Pantai Gading menyamakan kedudukan melalui Wilfried Bony pada menit ke-74. Dengan tendangan kaki kanan dari tengah kotak penalti, ia melesatkan bola kiriman Gervinho ke sudut kanan bawah gawang kiper Panagiotis Glikos.

Pada injury time, wasit Carlos Vera menghadiahkan penalti kepada Yunani setelah menilai bahwa Giovanni Sio melanggar Samaras. Samaras yang dipercaya mengeksekusi tendangan 12 pas mengirimkan bola ke sudut kiri bawah gawang dengan tendangan kaki kanan.

Sepanjang pertandingan, menurut catatan FIFA, Yunani melepaskan lima tembakan akurat dari 13 usaha, dengan penguasaan bola 46 persen. Adapun Pantai Gading melepaskan sembilan tembakan titis dari 13 percobaan.

Yunani: 1-Orestis Karnezis (Panagiotis Glikos 24), 4-Kostas Manolas, 15-Vasileios Torosidis, 19-Sokratis Papastathopoulos, 20-José Cholevas, 2-Ioannis Maniatis, 10-Georgios Karagounis (Theofanis Gekas 78), 16-Lazaros Christodoulopoulos, 7-Giorgos Samaras, 8-Panagiotis Kone (Andreas Samaris 12), 14-Dimitris Salpigidis
Pelatih: Fernando Santos

Pantai Gading: 1-Boubacar Barry, 3-Arthur Boka, 4-Kolo Touré, 17-Serge Aurier, 22-Souleymane Bamba, 8-Salomon Kalou, 9-Ismael Tioté (Wilfried Bony 61), 10-Gervinho (Giovanni Sio 83), 19-Yaya Toure, 20-Serey Die, 11-Didier Drogba (Ismaël Diomandé 78)
Pelatih: Sabri Lamouchi

Wasit: Carlos Vera (Ekuador)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com