Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klose Ingin Pecahkan Rekor Gol Ronaldo di Piala Dunia

Kompas.com - 12/06/2014, 04:26 WIB
KOMPAS.com -- Striker gaek Miroslav Klose mengusung misi pribadi ketika tampil di Piala Dunia 2014. Penyerang berusia 36 tahun ini berambisi memecahkan rekor jumlah gol sepanjang masa Piala Dunia yang saat ini masih dipegang mantan striker Brasil, Ronaldo.

Ronaldo, yang sukses membawa Brasil menjadi juara dunia 2002, tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di turnamen empat tahunan tersebut dengan torehan total 15. Klose berpeluang menyamai, bahkan memecahkan rekor tersebut, karena dia dipanggil pelatih tim nasional Jerman Joachim Loew untuk memperkuat Der Panzer pada Piala Dunia 2014 ini yang berlangsung di Brasil.

Dengan 14 gol yang sudah ditorehkannya sejauh ini, striker Lazio tersebut hanya perlu tambahan satu gol untuk menyamai "sang Fenomenal", Ronaldo. Sebuah misi yang tampaknya bisa diwujudkan Klose.

"Saya berharap saya memiliki kesempatan untuk mencetak satu atau dua gol," ujar Klose kepada TuttoMondiali.it. "Siapa pun yang tahu saya, tahu bahwa rekor mencetak gol di Piala Dunia merupakan target penting bagiku sejak lama."

Pada putaran final Piala Dunia 2014, Jerman tergabung di Grup G bersama dengan Portugal, Ghana, dan Amerika Serikat. Jika diberi kesempatan selalu menjadi starter, maka Klose minimal akan tampil di tiga pertandingan penyisihan grup, termasuk pada laga perdana melawan Portugal pada 16 Juni mendatang. Jika Jerman melewati fase grup, maka perjalanan Klose masih cukup panjang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com