Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Falcao Beri Sinyal Positif bagi Kolombia

Kompas.com - 27/05/2014, 05:38 WIB
BUENOR AIRES, KOMPAS.com — Kolombia mendapat sinyal yang sangat bagus menjelang bergulirnya Piala Dunia 2014 pada bulan depan. Pasalnya, pemain bintang mereka, Radamel Falcao, akan terlibat dalam latihan skuad timnas di Argentina, Selasa (27/5/2014). Ini berarti bahwa harapannya untuk bermain di putaran final turnamen empat tahunan itu kian besar.

Pemain berusia 28 tahun yang memperkuat klub AS Monaco ini, yang telah mencetak 20 gol dari 51 penampilan internasionalnya, menderita cedera serius di ligamen lutut pada pertandingan Piala Perancis, 22 Januari, dan belum pernah bermain lagi sejak saat itu. Meski telah absen empat bulan, namanya masuk dalam daftar tim sementara Kolombia yang berisi 30 pemain untuk Piala Dunia, yang akan dimainkan pada 12 Juni sampai 13 Juli, dan 2 Juni menjadi tenggat waktu bagi daftar terakhir tim yang sudah harus dipangkas menjadi 23 pemain itu.

Mantan pemain River Plate, FC Porto, dan Atletico Madrid itu sangat populer di negaranya, terlebih setelah penyanyi Shakira bersama 46 juta warga Kolombia mengharapkan dirinya dapat segera pulih. Pelatih Kolombia yang berasal dari Argentina, Jose Pekerman, telah membawa semua anggota timnya ke kompleks hotel yang mewah di Campana, 80 kilometer ke arah utara dari Buenos Aires. Pekerman mengatakan bahwa dia akan menunggu sampai menit terakhir untuk memutuskan tentang peluang Falcao pergi ke Brasil.

"Saya akan menunggu sampai hari terakhir, sampai jam terakhir, sampai menit terakhir, untuk memberikan daftar 23 pemain saya," ujar Falcao ketika dia tiba di Buenos Aires bersama skuad pada akhir pekan lalu.

"Kami sudah menghadapi banyak masalah, mulai dari cedera Falcao, (Camilo) Zuniga, dan sejumlah pemain yang tak memiliki banyak menit bersama tim (klub) mereka. Kami harus mengevaluasi semuanya."

Kolombia, yang untuk kali pertama kembali bermain di Piala Dunia sejak 1998, akan lebih dulu menjalani laga persahabatan melawan Senegal pada Sabtu (31/5/2014), diikuti dengan pertandingan melawan Jordania pada 6 Juni. Kedua pertandingan itu dimainkan di Buenos Aires.

Kolombia menghuni Grup C pada putaran final Piala Dunia. Mereka akan bersaing dengan Pantai Gading, Yunani, dan Jepang untuk memperebutkan dua tiket menuju babak 16 besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com