Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demba Ba: Gol Itu Terjadi Begitu Cepat

Kompas.com - 09/04/2014, 09:52 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber UEFA
LONDON, KOMPAS.com - Striker Chelsea, Demba Ba, menilai dirinya tak mendapatkan kesempatan bermain sebanyak yang ia harapkan musim ini. Ia pun mengaku senang bisa mencetak gol ketika tampil sebagai pengganti pada leg kedua perempat final Liga Champions melawan Paris Saint-Germain, di Stamford Bridge, Selasa (8/4/2014).

Pada laga yang berakhir 2-0 untuk Chelsea itu, Ba bermain menggantikan Frank Lampard pada menit ke-66 dan mencetak gol kedua Chelsea pada menit ke-87. Satu gol lain diciptakan Andre Schuerrle pada menit ke-32. Chelsea pun lolos ke semifinal karena pada leg pertama kalah 1-3.

"(Gol) itu terjadi sangat cepat. Aku berada di tanah, lalu mendongak, dan melihat bola sudah berada di dalam gawang. Ini adalah sukacita besar bagi kami semua," ujar Ba.

Sepanjang laga itu, menurut catatan UEFA, Chelsea menguasai bola sebanyak 53 persen dan melepaskan 10 tembakan akurat dari 16 usaha. Adapun PSG menciptakan enam peluang emas dari 13 percobaan.

"Aku melakukan apa yang harus aku lakukan saat mendapatkan peluang. Aku tidak memiliki banyak kesempatan pada musim ini. Namun, aku sangat senang bisa mendapatkan kesempatan malam ini," kata Ba.

"Aku sangat senang juga dengan timku. Ini adalah kali pertama aku berharap PSG kalah. Aku sangat senang bisa mencetak gol dan membuat hal tersebut menjadi kenyataan," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber UEFA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com