Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Terkapar di Markas Stoke City

Kompas.com - 02/03/2014, 00:07 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

STOKE, KOMPAS.com - Arsenal terkapar di pekan ke-28 Premier League, Sabtu (1/3/2014). Tandang ke markas Stoke City di Stadion Britannia, The Gunners kalah 0-1 lewat gol penalti Jonathan Walters.

Dengan kekalahan ini, Arsenal tertinggal empat poin dari pimpinan klasemen sementara, Chelsea, yang saat bersamaan menang 3-1 atas tuan rumah Fulham. Tim besutan Arsene Wenger ini mengumpulkan total 59 poin. Posisi The Gunners di peringkat kedua terancam, karena Manchester City sangat berpeluang menggesernya mengingat The Citizens baru memainkan 26 pertandingan.

Arsenal mendominasi laga ini karena sejak awal, mereka terus memberikan tekanan. Mereka membuat peluang pertama pada menit ke-15, tetapi sundulan Santi Cazorla masih bisa hentikan kiper Asmir Begovic.

Tiga menit berselang, Cazorla kembali mengancam gawang The Potters. Kali ini, tendangan pemain asal Spanyol itu masih melambung tipis dari gawang Stoke.

Memasuki menit ke-30, giliran Olivier Giroud mendapat peluang. Berawal dari umpan silang Bacary Sagna, Giroud tak terkawal di depan kotak penalti lawan. Akan tetapi, sundulannya terlalu lemah dan mudah ditangkap Begovic.

Stoke jarang membuat lini pertahanan Arsenal bekerja keras. Hingga babak pertama berakhir, skor tetap masih 0-0.

Di babak kedua, Arsenal tetap memegang kendali permainan tetapi mereka tetap kesulitan mencetak gol. Alih-alih membobol gawang lawan, Arsenal justru kebobolan pada menit ke-75, menyusul pelanggaran Laurent Koscielny terhadap Walters.

Walters yang maju sebagai eksekutor hukuman tersebut menjalankan tugasnya dengan baik. Dia mampu mengecoh penjaga gawang Wojciech Szczesny, yang membuat Stoke unggul 1-0.

Di sisa pertandingan, Arsenal terus membombardir pertahanan Stoke. Tetapi rapatnya pertahanan tuan rumah membuat Meriam London tak mampu meruntuhkannya, sehingga mereka harus menerima kenyataan pahit ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com