Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tempel Nama di Jersey Persib, Bank BJB Gelontorkan Rp 5 Miliar

Kompas.com - 31/01/2014, 18:04 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Bank BJB resmi menjadi sponsor utama Persib Bandung pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 yang akan dimulai 1 Februari 2014. Nama bank milik pemerintah provinsi Jawa Barat itu dipastikan menempel di depan jersey Persib dalam setiap pertandingan.

Direktur Utama Bank BJB, Bien Subiantoro mengatakan, dana yang dikeluarkan hanya untuk menempelkan nama Bank BJB di Jersey Persib mencapai Rp 5 miliar.

"Yang bersifat dukungan dana itu sekitar Rp 5 miliar, sifatnya branding," aku Bien saat ditemui di Gedung Pakuan, Jalan Otto Iskandardinata, Kota Bandung, Jumat (31/1/2014).

Selain membeli slot di jersey Persib dengan harga tersebut, Bien mengaku masih ada pemberian dana lagi untuk klub berjuluk Maung Bandung jika Bank BJB dan Persib menjalankan program-program khusus. Jika ditotal jumlah seluruhnya, kata dia, bisa mencapai Rp 8 miliar.

"Misalnya, Persib kalau melaksanakan program-program seperti pertandingan persahabatan atau temu fans, Bank BJB juga memberikan sponsor. Jumlahnya sangat tergantung dengan program itu. Semakin banyak program yang dilakukan Persib, tentunya kami juga menyiapkan (dana) yang cukup untuk mendukung program-program Persib," terangnya.

Bien menambahkan, dalam setiap pertandingan kandang Persib di kompetisi ISL 2014 mendatang, tiket bisa dibeli melalui Bank BJB. Dia pun menambahkan, menjadi salah satu sponsor utama Persib merupakan salah satu strategi untuk memenuhi target 7 juta nasabah pada tahun 2014 ini.

"Kami juga memberikan program program untuk Bobotoh. Misalnya, untuk pembelian merchandise yang menggunakan kartu BJB bisa dapat diskon atau beli tiket juga dapat diskon," bebernya.

"Melalui program-program itu diyakini BJB dan Persib bisa bersinergi. Kami akan menyiapkan tiket yang bisa dibeli melalui internet banking atau melalui ATM dengan mendapatkan diskon yang lebih besar," tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com