Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kala Neymar dkk Merayakan Imlek...

Kompas.com - 31/01/2014, 04:04 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Barcelona
BARCELONA, KOMPAS.com — Barcelona mempunyai cara tersendiri merayakan Tahun Baru Imlek 2014 yang jatuh pada Jumat (31/1/2014). Salah satu caranya adalah membuat video khusus yang berisi beberapa pemain skuad Blaugrana mengucapkan selamat tahun baru dengan bahasa China.

Dalam video berdurasi 31 detik itu, empat pemain Barcelona, yaitu Neymar, Gerard Pique, Pedro, dan Sergi Roberto, terlihat mengucapkan beberapa kalimat untuk merayakan Imlek. Neymar dan Pique mengucapkan "Selamat Tahun Baru China", sementara Sergi Roberto menuturkan "semoga beruntung" dan Pedro mengatakan "tetap mendukung tim kami".

Dok. Barcelona Bek Barcelona, Gerard Pique, saat merayakan Tahun Baru Imlek 2014.
Selain itu, keempat pemain tersebut juga menuliskan namanya masing-masing di atas kertas dengan huruf China. Video ini sengaja dibuat Barcelona untuk para fansnya yang berasal dari etnis Tionghoa.

Barcelona juga bakal memakai emblem khusus di bagian tangan kiri jersey mereka saat menghadapi Valencia pada lanjutan Liga BBVA di Camp Nou, Sabtu (2/2/2014). Emblem tersebut bertuliskan huruf China yang dibentuk seperti gambar kuda yang merupakan simbol perayaan Imlek tahun ini.

Dok. Barcelona Penyerang Barcelona, Lionel Messi, saat menujukkan emblem khusus perayaan Tahun Baru Imlek 2014.
Tahun ini adalah kali ketiga para pemain Barcelona ikut ambil bagian dalam perayaan Imlek. Selain untuk mendukung industri pariwisata Catalunya, alasan Blaugrana melakukan aksi tersebut tidak lepas dari banyaknya fans Barcelona di wilayah Asia, termasuk China.

Video para pemain Barcelona merayakan Tahun Baru Imlek 2014

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Barcelona


Terkini Lainnya

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com