Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jacksen Akui China Bermain Lebih Baik

Kompas.com - 15/11/2013, 21:36 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

XI'AN, KOMPAS.com — Pelatih tim nasional Indonesia Jacksen F Tiago mengakui bahwa tuan rumah China bermain lebih baik. Indonesia harus mengakui keunggulan China 0-1 dalam lanjutan kualifikasi Piala Asia 2015 yang berlangsung di Stadion Shanxi, Xi'an, Provinsi Jiaodaruisen, Jumat (15/11/2013) malam.

"China bermain lebih baik ketimbang Indonesia. Pemain kami tidak enjoy bermain saat babak pertama. Pemain kurang percaya diri. China bermain bola lebih baik daripada kami," kata Jacksen seusai pertandingan.

Namun, menurut Jacksen, penampilan anak asuhnya mengalami peningkatan pada babak kedua.

"Babak pertama tidak sebaik babak kedua. Tapi kami mencoba berubah di babak kedua. Sayang kami tidak dapat mencetak gol," ucapnya.

Kekalahan tersebut membuat peluang Indonesia untuk berlaga pada Piala Asia 2015 di Australia tertutup. Saat ini, Boaz Solossa dan kawan-kawan baru mengoleksi satu poin, hasil imbang 1-1 dengan China pada pertandingan sebelumnya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 15 Oktober 2013.

Adapun China sudah mengoleksi tujuh poin dan berada di peringkat kedua. Pertandingan lainnya akan mempertemukan Arab Saudi melawan Irak yang baru akan berlangsung beberapa jam lagi. Saat ini, Arab Saudi berada di puncak klasemen dengan nilai sembilan. Adapun Irak di peringkat ketiga dengan nilai tiga.

Dengan kegagalan ini, berarti Indonesia sudah dua kali secara beruntun gagal melaju ke putaran final Piala Asia. Sebelumnya, Indonesia juga absen saat Piala Asia 2011 yang digelar di Qatar.

Indonesia masih menyisakan dua pertandingan, yakni saat menjamu Irak di Jakarta, Selasa (19/11/2013), dengan pertandingan tanpa penonton. Setelah itu, pasukan "Garuda" akan bertandang ke Arab Saudi, Maret tahun depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com