Berkat Mueller, Bayern Jaga Persaingan dengan Dortmund

Kompas.com - 28/09/2013, 22:37 WIB
MUENCHEN, KOMPAS.com - Bayern Muenchen meraih kemenangan 1-0 atas Wolfsburg, pada pertandingan Bundesliga, di Allianz Arena, Sabtu (28/9/2013). Dengan hasil itu, Bayern duduk di peringkat kedua klasemen sementara dengan nilai 19, atau hanya kalah selisih gol dari Borussia Dortmund.

Gol penentu kemenangan tuan rumah diciptakan Thomas Mueller pada menit ke-63. Gol bermula dari pergerakan Franck Ribery di sektor sayap kiri yang berujung umpan silang ke depan gawang, yang disepak Mueller ke sudut kiri bawah gawang, dengan tendangan kaki kanan dari sudut sempit.

Bayern sebetulnya mendominasi laga dan menciptakan peluang untuk meraih kemenangan lebih dari 1-0. Namun, Diego Benaglio mampu menjawab kepercayaan rekan-rekannya.

Pada menit ke-28, misalnya, Mueller melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti, yang menyasar sudut kiri bawah gawang. Namun, Benaglio bisa mengantisipasinya.

Pada menit ke-80, Benaglio mematahkan tembakan Mandzukic yang menyasar sudut kiri bawah gawangnya.

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Bundesliga, Bayern melepaskan sebelas tembakan titis, sementara Wolfsburg menciptakan empat peluang emas.

Bayern: 1-Manuel Neuer; 4-Dante, 13-Rafinha, 17-Jerome Boateng, 27-David Alaba; 7-Franck Ribery, 10-Arjen Robben (11-Xherdan Shaqiri 65), 21-Philipp Lahm, 25-Thomas Mueller, 31-Bastian Schweinsteiger (39-Toni Kroos 62); 9-Mario Mandzukic (15-Jan Kirchhoff 86)

Wolfsburg: 1-Diego Benaglio; 15-Christian Trasch, 25-Naldo, 31-Robin Knoche, 34-Ricardo Rodriguez ; 4-Marcel Schafer (9-Ivan Perisic 68), 10-Diego, 18-Koo Ja-Cheol (27-Maximilian Arnold 82), 22-Luis Gustavo, Jan Polak; 11-Ivica Olic (7-Daniel Caligiuri 84)

Wasit: Bastian Dankert

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com