Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bobot Carles Puyol Turun 4 Kilogram

Kompas.com - 27/09/2013, 02:31 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com — Bek Barcelona, Carles Puyol, mengalami penurunan berat badan sejumlah empat kilogram. Ini merupakan bagian dari proses penyembuhan dirinya pasca-operasi lutut.

Pemain berusia 35 tahun ini menjalani sebuah prosedur pengangkatan kista di lututnya pada bulan Juni lalu. Hal itu dilakukan menyusul operasi di tempat yang sama, yang dilakukan pada bulan Maret.

Kini, kapten El Barca tersebut tengah menjalani tahap akhir pemulihannya untuk meningkatkan kebugaran. Demi mempercepat semuanya itu, pemain internasional Spanyol tersebut juga harus mengurangi berat badan.

Mundo Deportivo mengatakan bahwa untuk mengendorkan tegangan pada lututnya, pemain berambut ikal ini harus menurunkan bobot tubuhnya sebesar empat kilogram sejak dia terakhir kali bermain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com