Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maldini Pali Diarak Keliling Kota Mamuju

Kompas.com - 27/09/2013, 00:20 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber Antara
MAMUJU, KOMPAS.com — Maldini Pali, pemain sayap tim nasional U-19 yang baru saja menjuarai Piala AFF U-19 2013, diarak keliling Kota Mamuju, ibu kota Provinsi Sulawesi Barat, sesaat tiba di Bandara Tampapadang, Mamuju, Kamis (26/9/2013).

Kedatangan Maldini ke kampung halaman mendapat sambutan hangat dari masyarakat, termasuk dari Pemerintah Kabupaten Mamuju maupun dari Pemerintah Provinsi Sulbar.

"Seluruh pemain timnas diperbolehkan untuk beristirahat dan mengunjungi kampung halaman untuk beberapa hari saja. Setelah ini, saya kembali ke Jakarta untuk mengikuti persiapan pada ajang berikutnya," kata Maldini.

Tak heran, sejak tiba di Bandara Tampapadang, Mamuju, hingga diarak keliling kota, banyak masyarakat memanfaatkan untuk mengabadikan gambarnya.

Pemain yang mengenakan jersey bernomor punggung 15 itu tiba-tiba menjadi idola masyarakat Mamuju. Meski demikian, anak kelahiran Mamuju berdarah Tana Toraja ini terlihat tetap rendah hati.

Bahkan, sebelum diarak keliling kota, Maldini bersama ayahnya dan Ketua KONI Mamuju dan mantan pelatih Maldini semasa berkiprah di klub Mamuju juga menyempatkan diri untuk menemui Bupati Mamuju H Suhardi Duka.

Saat laga final AFF yang berakhir dengan adu penalti, Maldini mengaku sempat tidak percaya diri ketika dipercaya sebagai salah satu eksekutor karena semua teman tidak berani mengeksekusi tendangan penalti.

"Dengan penuh percaya diri, saya memberanikan diri untuk menjadi penendang, puji Tuhan semua berjalan baik dan saya berhasil," ungkap Maldini.

Meski telah berseragam timnas dan mulai jarang datang ke kampung halamannya, remaja yang sempat bermain di klub Peluru FC Mamuju ini mengaku bangga sebagai warga Mamuju.

"Saya lahir dan besar di sini dan saya bangga jadi orang Mamuju. Kampung halaman tak mungkin dilupakan karena dari sini saya meniti karier sepak bola tingkat amatir," kata Maldini.

Bupati Mamuju H Suhardi Duka mengatakan sangat bangga atas prestasi yang ditorehkan Maldini yang telah membawa nama harum bukan hanya daerah, melainkan negara dalam dunia olahraga sepak bola.

"Maldini telah berhasil menembus ketatnya kompetisi di tingkat nasional dan membawa Indonesia sebagai juara," kata Suhardi Duka.

Suhardi Duka berjanji siap memberikan beasiswa bagi Maldini ataupun yang lain yang bisa mengangkat prestasinya dalam olahraga sepak bola.

"Keberhasilan Maldini akan membuka jalan bagi remaja di Mamuju untuk meraih hal yang sama. Kita berharap akan lahir Maldini-Maldini selanjutnya dari Mamuju," ungkapnya.

Sementara itu, Pemerintah Provinsi Sulbar juga memberikan bonus berupa satu rumah untuk Maldini yang sukses menjuarai Piala AFF 2013.

"Sudah sepantasnya kita memberikan bonus terhadap Maldini yang telah mampu mempersembahkan trofi juara di Piala AFF U-19," kata Gubernur Anwar Adnan Saleh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com