Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MUPC Beri Peluang Anak Indonesia Bertemu Rooney

Kompas.com - 25/03/2013, 06:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Nike kembali berusaha mewujudkan mimpi ratusan anak Indonesia bertemu dengan sejumlah bintang Manchester United, salah satunya Wayne Rooney. Produsen perlengkapan olahraga itu kembali menyelenggarakan turnamen Manchester United Premier Cup (MUPC) bagi usia remaja di bawah 15 tahun.

MUPC merupakan pergelaran turnamen kali ketujuh yang sudah digelar Nike. Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, turnamen yang pendaftarannya sudah dibuka sejak 10 hingga 28 Maret itu juga akan menggandeng Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Country Marketing Nike Indonesia, Nino Priambodo, mengatakan, pihaknya akan terus mengadakan MUPC karena menilai program itu dapat menjadi wadah untuk menginspirasi dan memotivasi para pemain muda Indonesia. Ia berharap, talenta muda Indonesia nantinya bisa mempunyai pengalaman untuk bermain di level pertandingan yang lebih tinggi.

"Event ini dengan sendirinya memacu mereka karena adanya kesempatan untuk bertanding melawan tim lain baik dari Asia tenggara terlebih dahulu lalu dari seluruh dunia jikalau kita tembus di final nanti," ujar Nino dalam rilis yang diterima Kompas.com.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, turnamen kali ini akan terdapat Final Wilayah sebelum maju ke Final Regional di Jakarta. Turnamen awalnya akan digelar di 12 kota, yakni Padang, Medan, Palembang, Pekanbaru (regional Sumatera), Semarang, Solo (regional Jawa Tengah/Jawa Timur), Jakarta, Tengerang, Bandung (regional Jakarta/Banten/Jawa Barat), Bontang, Samarinda, dan Balikpapan (regional Kalimantan) pada 23-24 atau 30-31 Maret.

Dari masing-masing kota tersebut akan didapati para pemenang yang kemudian bertanding kembali di Final Wilayah. Setelah itu, para pemenang masing-masing wilayah berhak untuk menuju Jakarta untuk mengikuti County Final pada 4 hingga 5 Mei 2013.

"Dan pemenang Country Final akan dikirimkan ke Penang, Malaysia untuk mewakili Indonesia pada laga SEA Regional Final pada 10 hingga 14 Juni 2013, bertanding melawan empat negara lainnya, yaitu Malaysia, Singapura, Thailand, dan India. Untuk tahun ini, pemenang akan berangkat ke Manchester sekitar minggu kedua, Agustus 2013," lanjutnya.

Indonesia pernah mengirim wakilnya pada tahun 2007 ke final dunia turnamen yang digelar MU sejak 1993 itu. Ketika itu, Indonesia diwakili Sekolah Sepak Bola (SSB) Villa 2000 yang diperkuat juga oleh eks penyerang tim nasional Indonesia U-19, Syamsir Alam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketika Brasil Vs Kosta Rika Bikin Neymar Heran...

Ketika Brasil Vs Kosta Rika Bikin Neymar Heran...

Internasional
Riccardo Calafiori, Aura Maldini, dan Assist yang Buat Modric Menangis

Riccardo Calafiori, Aura Maldini, dan Assist yang Buat Modric Menangis

Internasional
Cara Timnas U16 Indonesia Bongkar Pertahanan Filipina

Cara Timnas U16 Indonesia Bongkar Pertahanan Filipina

Timnas Indonesia
Hasil Putaran Kedua ISSOM 2024: 3 Pebalap Honda Racing Indonesia Tampil Apik

Hasil Putaran Kedua ISSOM 2024: 3 Pebalap Honda Racing Indonesia Tampil Apik

Sports
Taufik Hidayat Beri Dukungan untuk Caketum PBSI 2024-2028

Taufik Hidayat Beri Dukungan untuk Caketum PBSI 2024-2028

Badminton
Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024

Daftar 33 Pemain TC Timnas U19 Indonesia untuk Piala AFF U19 2024

Timnas Indonesia
Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge - Bandung Series 1 2024

Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge - Bandung Series 1 2024

Sports
Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Internasional
Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Internasional
Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Internasional
Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Liga Indonesia
Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liga Indonesia
Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Internasional
Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Internasional
Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com