Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Derbi Bandung, Persib Gulung PBR

Kompas.com - 13/03/2013, 18:37 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Dua tim Kota Kembang Pelita Bandung Raya (PBR) dan Persib Bandung bertemu untuk pertama kalinya di ajang Indonesia Super League 2012/13 yang digelar di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Rabu (13/3/2013). "Sang kakak" Persib bermaterikan pemain yang lebih berkualitas menggulung "sang adik" PBR 1-3.

Jalan pertandingan didominasi Maung Bandung yang pada laga itu bestatus sebagai tamu. Gol pertama anak asuh pelatih Djadjang Nurdjaman dibuka melalui tandukan keras Herman Dzumafo pada menit kelima dengan menyambut umpan Supardi dari kanan pertahanan PBR.

Namun, tuan rumah PBR bukan tanpa perlawanan, pada menit kedelapan tendangan Eka Ramdani yang masih melenceng dari kanan gawang Persib yang dikawal I Made Wiryawan, mampu mengejutkan bobotoh yang memadati Stadion Siliwangi.

Mantan penggawa Persib itu pada menit ke-11 itu kembali mengancam, setelah menerima sodoran umpan Gaston Castano. Namun, lagi-lagi tendangan Eka masih jauh dari sasaran.

Jelang setengah jam, sepakan tanggung striker Jepang Kenji Adachihara gagal memperbesar kedudukan Persib, karena masih dapat ditepis kiper PBR Edi Kurnia.

Baru pada menit ke-26, bintang Maung Bandung Sergio Van Dijk mampu memanfaatkan kemelut di depan gawang PBR, setelah memanfaatkan bola muntah hasil heading Herman Dzumafo yang membentur tiang gawang. Persib memimpin 2-0. Gol itu merupakan kreasi keenam Van Dijk dalam enam pertandingannya bersama Maung Bandung.

Melihat anak asuhnya tertekan, pelatih anyar PBR Daniel Darko Janakovic melakukan perubahan pada menit ke-37. Asep Ato yang bermain lumayan diganti oleh mantan pemain muda Persib Rendy Saputra.

Pada menit ke-40 legiun asing Persib asal Suriah, Nasser Al Sebai, diganjar kartu kuning oleh wasit, setelah menjatuhkan Castano dengan tekling yang cukup keras.

Penggawa asing Mijo Dadic hampir memperkecil ketinggalan PBR, empat menit jelang turun minum, namun bola gagal menemui target.

PBR kembali mengancam, kali ini Castano dua kali gagal memanfaatkan peluang beruntun pada menit ke-42 dan 43.

Di ujung babak pertama Tony Sucipto hampir saja menambah keunggulan Persib, namun Edi Kurnia masih mampu mengantisipasi arah bola tembakan Tony.

Dalam tekanan Persib yang bertubi-tubi, PBR berhasil mencuri gol melalui serangan balik. Sundulan keras Mijo Dadic memanfaatkan umpan manis Eka, tak mampu dijangkau I Made Wiryawan. Kedudukan berubah 1-2 masih untuk keunggulan Persib.

Namun, semangat PBR mengejar ketertinggalan seakan padam pada menit ke-70, setelah Mau Bandung mampu mengoyak jala Edi Kurnia untuk kali ketiga. Tandukan pemain belakang Abanda Herman yang datang dari belakang dengan memanfaatkan tembakan bebas Atep, meluncur mulus ke sebelah kiri dalam gawang PBR. Keunggulan Persib bermarjin 1-3 bertahan hingga bubaran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Liga Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Badminton
Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

AC Milan Jadi Klub Eropa dengan Pertumbuhan Nilai Tercepat

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com