Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dicadangkan Rodgers, Skrtel Galau

Kompas.com - 26/02/2013, 02:18 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com — Bek Liverpool, Martin Skrtel, mulai gerah terus dicadangkan The Reds. Meski mengaku senang berada di Liverpool, bek berusia 28 tahun itu mulai galau dengan alasan Manajer Brendan Rodgers menomorduakannya.

Belakangan Brendan Rodgers memang lebih memilih menduetkan Jamie Carragher dengan Daniel Agger di jantung pertahanan Liverpool. Skrtel dicadangkan karena performanya tengah menurun akibat sering dibekap cedera.

"Itu semua terjadi setelah pertandingan kami melawan Manchester United pada pertengahan Januari lalu. Sebelum laga itu, kami menang dua kali dengan skor 3-0, di markas QPR (Queens Park Rangers) dan saat menjamu Sunderland," ujar Skrtel seperti dilansir Sky Sports.

"Di Manchester kami kalah 1-2, tetapi secara keseluruhan pada babak kedua kami bermain sangat baik. Tetapi, dia (Rodgers) mengatakan kami tak terorganisasi dengan baik di lini pertahanan dan itu mungkin alasan mengapa aku tidak dimainkan dalam beberapa laga," tambahya.

Skrtel mengaku tidak tahu laga apa yang dimaksud Rodgers tersebut. Ia menilai, dalam dua pertandingan—melawan QPR dan Sunderland—gawang Liverpool tidak kebobolan. Meski kalah dari MU, ia pun beranggapan, permainan timnya juga tidak mengecewakan.

"Dia (Rodgers) memilih pemain dan menentukan siapa saja yang bermain. Saat ini, aku tidak berada di 11 pemain inti. Itu membuatku sedih, tetapi pelatih berhak memutuskan hal itu, dan aku harus menghargainya," kata Skrtel.

"Aku harus menunggu, apa lagi yang bisa aku lakukan? Ketika merasa bugar, aku berlatih bersama tim, memberikan 100 persen, dan melakukan semua yang aku bisa agar pelatih bisa memasukanku ke dalam daftar 11 pemain utama. Aku sekarang memang cedera dan mari kita lihat apa yang terjadi ketika aku pulih," tuturnya lagi.

Meskipun kesulitan menembus tim utama, Skrtel menegaskan untuk tetap berkomitmen dengan tidak mencari klub baru saat ini. Maklum saja, salah satu klub asal Rusia, Anzhi Makhachkala, disebut tertarik memboyong mantan pemain asal Slowakia tersebut.

"Tak berguna memikirkan proses transfer sepanjang musim ini, meski benar Anda bisa hijrah ke Rusia pada akhir Februari ini," kata Skrtel.  "Aku pikir sangat tidak benar untuk meninggalkan klub ketika Anda berada di bangku cadangan selama empat atau lima pertandingan. Di sisi lain, sangat sulit juga untuk menjalani hal tersebut."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com