Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

QPR Vs Man United: Awal Perburuan 20 Poin

Kompas.com - 23/02/2013, 05:58 WIB

LONDON, KOMPAS.com — Malangnya Queens Park Rangers. Saat gencar memburu banyak poin untuk menghindarkan diri dari jeratan degradasi, The R's malah harus kehilangan pilar lini depannya. Lebih ironis, yang dihadapi QPR saat ini adalah penguasa sementara Premier League.

Loic Remy masih berjuang keras memulihkan kondisinya dari cedera pangkal paha. Striker Perancis itu pun diragukan turun menghadapi Manchester United dalam laga pekan ke-27 di Stadion Loftus Road. Partai itu dijadwalkan ditayangkan langsung Global TV, Sabtu (23/2/2013), mulai pukul 21.30 WIB.

Sejak dibeli dari Olympique Marseille, Januari lalu, Remy baru tampil dua kali dan menyumbang satu gol. Untungnya, Manajer Redknapp menyambut kembali Junior Hoillet dan Samba Diakite. Kalaupun lini depan melompong, barisan belakang relatif solid dengan adanya Christopher Samba, yang didaratkan dari Anzhi Makhachkala sebulan lalu, dengan banderol 12,5 juta pounds (sekitar Rp 180 miliar).

"Chris adalah pemain yang kami butuhkan. Ia 'monster'," sebut eks Manajer Tottenham Hotspur dan Portsmouth itu.

Itulah andalan Redknapp, Pelatih QPR yang tengah memburu tambahan 20 poin dalam 11 laga tersisa. Saat ini, The Hoops baru mengais 17 angka plus berstatus sebagai juru kunci Premier League. Redknapp percaya, timnya akan aman dari jurang degradasi jika mampu meraih 37 poin pada akhir musim.

Ambisi QPR sepertinya bakal berujung pada angan belaka. Betapa tidak, tim yang dihadapi saat ini berada dalam spirit tinggi dan ingin secepatnya memastikan trofi juara ke-20 Inggris. MU memang unggul 12 poin atas Manchester City, tetapi keuntungan angka masif itu tak serta-merta membuat armada Sir Alex Ferguson berleha-leha.

Kekuatan The Red Devils kali ini memang berkurang dengan absennya Wayne Rooney. Wazza harus menepi akibat problem sinus alias infeksi hidung. Phil Jones dan Paul Scholes juga harus menyingkir akibat masih dibelit cedera masing-masing.

Apakah kekuatan Manchester Merah berkurang jauh? Tidak juga.

Shinji Kagawa akan menyubstitusi posisi Rooney. Jonny Evans dan Rio Ferdinand tentu masih memberikan rasa aman di lini belakang bagi Ferguson. Sementara itu, Scholes sementara terlupakan karena performa Tom Cleverley yang kian menakjubkan dari pekan ke pekan.

Itulah skema MU yang diprediksi akan digelar di London selatan, di mana QPR bermarkas.

Kalau tuan rumah membidik 20 poin untuk mengamankan posisinya dari degradasi. Artinya, tujuh kemenangan dari 11 partai terakhir jadi incaran Redknapp dan anak asuhnya. Dan, sepertinya, mereka harus menunda perburuan poin penuh pertama dari 11 laga terakhirnya hingga pekan depan.

Perkiraan Susunan Pemain
QPR (4-2-3-1):
Cesar; Onuoha, Hill, Samba, Traore; Derry, Mbia; Wright-Phillips, Taarabt, Townsend; Mackie
Pelatih: Redknapp

MU (4-2-3-1): De Gea; Rafael, Evans, Ferdinand, Evra; Carrick, Cleverley; Valencia, Kagawa, Welbeck; Van Persie
Pelatih: Ferguson

Kemungkinan Absen
QPR: A. Johnson, Ephraim (cedera), Fabio (teknis), Remy (meragukan)
MU: Rooney, Jones, Scholes, Fletcher (cedera)

Empat Duel Terakhir
24/11/2012 - MU 3-1 QPR (EPL)
8/4/2012 - MU 2-0 QPR (EPL)
18/12/2011 - QPR 0-2 MU (EPL)
11/11/2008 - MU 1-0 QPR (Piala Liga)

Performa Lima Laga Terakhir
QPR: K-S-S-K-S
MU: M-S-M-M-M

Prediksi
Bwin: 5,75 - 4,00 - 1,55
William Hill: 6,50 - 3,50 - 1,60     
Kompas Bola: 45-55

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com