Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Persiku Belum Dapat Bayaran

Kompas.com - 27/12/2012, 21:12 WIB

KUDUS, KOMPAS.com - Manajemen Persiku Kudus belum membayar gaji para pemain hingga akhir 2012. Padahal, pembayaran gaji itu menjadi syarat keikutsertaan klub pada musim kompetisi mendatang.

Komisaris PT Kudus Muriatama, Ahmadi Syafa, Kamis (27/12/2012) di Kudus, Jawa Tengah, mengatakan, gaji pemain yang belum dibayar senilai total Rp 400 juta. Saat ini manajemen sedang mencari pinjaman untuk melunasinya.

"Kami mengupayakan akhir tahun ini bisa terbayar semua," kata Ahmadi.

Menurut Ahmadi, belum selesainya kasus dualisme kompetisi cukup berpengaruh. Hal itu menyebabkan manajemen Persiku kesulitan mendapatkan sponsor.

Ke depan, persoalan keuangan yang sedang dihadapi Persiku akan dicarikan solusi dengan mencari bapak asuh bagi pemain. Adapun tim hanya mencari dana untuk laga tandang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com