Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hattrick" Tevez Bawa City Tendang Liverpool

Kompas.com - 30/03/2010, 03:50 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Penyerang Manchester City, Carlos Tevez, mencetak hattrick yang membuat timnya menang 3-0 atas Wigan Athletic yang bermain dengan sepuluh pemain sejak menit ke-56 pada laga Premier League di City of Manchester, Senin (29/3/2010). Dengan koleksi 56 poin, City pun naik setingkat ke posisi kelima, menggusur Liverpool, yang memiliki 54 poin. City cuma kalah dua angka dari Tottenham Hotspur di tempat keempat.

Bermain di kandang sendiri, City sempat mengendalikan permainan setidaknya pada 20 menit pertama. Nyaris tanpa terancam, mereka menciptakan gelombang serangan berujung empat peluang emas yang sayangnya gagal diubah menjadi gol.

Pada menit keempat, misalnya, Adebayor yang berada di tengah kotak penalti berhasil menyepak umpan silang Zabaleta ke tengah gawang Wigan. Namun, Stojkovic masih cukup sigap mengantispasi bola.

Melewati menit ke-20, Wigan berhasil melepaskan diri dari tekanan dan mengalirkan gempuran cepat. Pada menit ke-25, melalui Rodallega, mereka nyaris mempermalukan Given. Memanfaatkan umpan Moreno, Rodallega menyepak bola dari luar kotak penalti, yang sayangnya bisa diblok Given.

Setelah itu, City berhasil menguasai bola dan memperbaiki koordinasi di lini tengah dengan permainan umpan pendek dan tempo lebih lambat. Mereka juga berhasil menciptakan sejumlah peluang gol. Namun, walau tak kebobolan, mereka sama sekali gagal menyarangkan bola ke gawang Stojkovic, sampai berbunyinya peluit turun minum.

Memasuki babak kedua, City kembali menggebrak dengan permainan cepat. Namun, lagi-lagi, usaha mereka mendapatkan perlawanan serius dari Wigan. Sayang, di tengah pertandingan yang semakin panas itu, Wigan mendapat bencana kartu merah, yang diterima Caldwell akibat mengganjal Tevez dalam perebutan bola.

Bermain dengan sepuluh pemain, Wigan menolak bertahan dan masih mampu merepotkan Given. Pada menit ke-59, misalnya, dari luar kotak penalti, Moreno melepaskan tendangan keras ke sudut kanan gawang yang sayangnya meleset begitu tipis dari sasaran.

Tak mau kehilangan posisi, Wigan berusaha mempertahankan tensi serangan mereka. Namun, bukannya mencetak gol, mereka malah kebobolan oleh Tevez pada menit ke-72. Memanfaatkan bola yang lepas dari penguasaan Stojkovic, Tevez menceploskan bola ke dalam gawang Wigan.

Wigan belum berbuat apa-apa ketika Tevez menggandakan keunggulan City pada menit ke-75. Menguasai bola di dalam kotak penalti, Tevez mengayunkan kaki kanannya mengirimkan bola masuk ke sudut kiri bawah gawang.

Sementara semangat City semakin membubung, Wigan malah semakin gontai. Mereka pun hanya bisa pasrah ketika Tevez membobol gawang Stojkovic untuk ketiga kalinya pada menit ke-84. Menguasai bola di luar kotak penalti, Tevez sendirian menggiring bola masuk ke dalam dan melesakkan bola ke tengah gawang.

Tak puas dengan tiga gol, City terus mencari cara membobol gawang lawan. Memang, mereka berhasil menciptakan sejumlah peluang. Namun, mereka gagal mengubah skor 3-0 sampai akhir laga.

Sepanjang pertandingan, City membukukan penguasaan bola sebesar 60 persen dan melepaskan enam tembakan tepat ke gawang dari 13 kali usaha. Sementara itu, Wigan membuat dua peluang emas dari sepuluh percobaan. (*)

Susunan pemain:
City:
1-Shay Given; 33-Vincent Kompany, 28-Kolo Toure, 15-Javier Garrido (4-Nedum Onuoha 88), 5-Pablo Zabaleta; 24-Patrick Vieira, 34-Nigel De Jong, 11-Adam Johnson, 8-Shaun Wright-Phillips (39-Craig Bellamy 45); 32-Carlos Tevez (16-Sylvinho 88); 25-Emmanuel Adebayor
Wigan: 29-Vladimir Stojkovic; 19-Titus Bramble, 5-Gary Caldwell, 31-Maynor Figueroa, 25-Mario Melchiot; 27-Mohamed Diame, 6-Hendry Thomas (14-Charles N'Zogbia 52), 20-Hugo Rodallega (9-Jason Scotland 82), 24-James McCarthy; 7-Paul Scharner; 18-Marcelo Moreno (2-Steve Gohouri 82)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Copa America 2024 Meksiko Vs Jamaika, El Tri Menang 1-0

Hasil Copa America 2024 Meksiko Vs Jamaika, El Tri Menang 1-0

Internasional
Panjat Tebing Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos Olimpiade Paris 2024

Panjat Tebing Indonesia Tambah 2 Atlet Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Daftar 6 Pemain Baru Borneo FC, dari Berpengalaman sampai Brasil

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Kroasia Vs Italia: Lupakan Kesempurnaan Spanyol, Azzurri Harus Bangkit

Internasional
Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Modal Argentina untuk Pertahankan Gelar Juara Copa America 2024

Internasional
Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Pilih Ketum, Munas PBSI Digelar Agustus 2024

Badminton
Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Hasil Ekuador Vs Venezuela 1-2, La Vintontio Bekuk 10 Pemain La Tri

Internasional
Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Electric PLN Pupus Harapan Juara Bertahan Bandung BJB ke Final Four Proliga 2024

Sports
Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Daftar Top Skor Euro 2024: Penyerang Georgia dan Jerman Teratas

Internasional
Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Jadwal Euro 2024: Laga Terakhir Fase Grup, Dibuka Swiss Vs Jerman

Internasional
Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Momen Assist Ronaldo, Aksi Spektakuler untuk Akademi Sepak Bola Dunia

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Portugal Terbaru

Internasional
Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Hasil Euro 2024: Portugal Menang ke 16 Besar, Belgia 3 Poin Perdana

Internasional
Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Saat Laga Turkiye Vs Portugal Terhenti 4 Kali karena Fans Ronaldo, Alarm Keamanan

Internasional
Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Hasil Belgia Vs Romania 2-0, Tendangan Monster Kiper Bikin Assist bagi De Bruyne

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com