Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Scolari: Ceroboh, Chelsea Terlempar!

Kompas.com - 09/12/2008, 07:40 WIB

LONDON, SELASA — Pelatih Chelsea, Luiz Felipe Scolari, mengingatkan para pemainnya untuk fokus dan tampil optimal saat menjamu CFR Cluj dalam pertandingan terakhir Liga Champions Grup A, Selasa atau Rabu (10/12) dini hari. Jika ceroboh, katanya, Chelsea bisa tersingkir.

Chelsea memang dituntut harus menang untuk menyusul AS Roma ke babak 16 besar. Meski berada di urutan kedua, Chelsea baru punya nilai 8. Di bawahnya ada Bordeaux yang memiliki nilai 7. Jika Chelsea hanya bermain seri dan Bordeaux menang atas Roma, Chelsea akan tersingkir.

Chelsea memang akan tampil di kandang sendiri. Namun, Stamford Bridge sudah tak sesangar sebelumnya yang sampai empat tahun tak pernah ditaklukkan. Kekalahan dari Liverpool dan Arsenal di stadion itu memberi dampak psikologis yang cukup besar.

"Normalnya, kami harusnya bisa lolos ke babak selanjutnya. Namun, kami kurang bermain bagus akhir-akhir ini. Kami harus bangkit dan memenangkan pertandingan," jelas gelandang Chelsea, Michael Ballack.

Beban berat memang harus dimenangkan Chelsea. Sejak klub itu dibeli Roman Abramovich, target juara Liga Champions langsung dipasang. Baru saja, Ketua Klub Peter Kenyon kembali mengingatkan, Chelsea harus menjuarai kompetisi antarklub kelas satu itu, apalagi musim lalu mereka sudah masuk final.

"Kami hanya memiliki satu pertandingan. Ini memang bukan pertandingan terpenting sepanjang musim. Namun, ini sangat menentukan lolos-tidaknya Chelsea ke babak selanjutnya. Jika kami ceroboh, maka bisa kalah. Artinya, kami akan terlempar dari Liga Champions," kata Scolari.

Meski begitu, Scolari mengaku tak merasa terbebani. "Brasil memiliki rakyat jutaan dan saya pernah menjadi pelatih timnas Brasil. Di sana, setiap orang seolah menjadi pelatih dan memberikan pendapatnya. Namun, saya tak merasa tertekan. Di Chelsea, saya hampir tak mendapat tekanan sedikit pun," tambahnya.

Sementara itu, CFR Cluj merasa tak terbebani, apalagi klub asal Rumania tersebut sudah pasti tersingkir. Namun, justru itu mereka ingin memberikan pukulan terakhir.

"Ini pertandingan terakhir dan setelah itu kami harus mengucapkan selamat tinggal. Namun, ini pertandingan Liga Champions di Stamford Bridge dan melawan klub sebesar Chelsea. Itu akan memberi motivasi tersendiri buat kami," kata pelatih Cluj, Maurizio Trombetta.

Striker Cluc, Yssouf Kone, pernah membuat Chelsea kesulitan saat dia membela Rosenborg. Saat itu, timnya mampu menahan tuan rumah 1-1. "Segalanya bisa terjadi. Kami akan menikmati pertandingan itu dan lihat apa yang akan terjadi. Sebelumnya, banyak orang yang menilai Cluj hanya jadi lumbung gol di Liga Champions. Kini, kami membuktikan penilaian itu salah dan siap meraih poin di kandang Chelsea," kata Yssouf Kone. (AP)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com