Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSIS U-21 Siap Tampil di ISL

Kompas.com - 28/09/2008, 20:10 WIB

SEMARANG, MINGGU - PSIS U-21 Tahun Semarang siap tampil pada kompetisi sepak bola bertajuk U-21 Indonesia Super League (ISL) 2008-09 yang dijadwalkan mulai digelar tangal 18 Oktober 2008. Pembukaan kompetisi itu akan menggelar pertandingan PSIS yang menjamu Persib Bandung.

Asisten Manajer PSIS U-21 Tahun, Rochmat kepada pers di Semarang, Minggu (28/9) mengatakan, timnya siap berlaga dan yakin bisa bersaing. "Saat ini sudah sampai pada masa pemantapan," katanya.

PSIS U-21 Tahun berkekuatan 21 pemain ditambah empat pemain magang PSIS Senior, yaitu M Yusuf, Taufik Salahudin, Tri Setyo, dan Vava Ardila. "Dengan tambahan empat pemain ini, kami optimistis akan mampu bersaing dengan klub-klub lainnya," katanya.

ISL U-21 Tahun ini diikuti 18 tim dari tim senior yang berlaga pada ISL 2008-09. Jika tim senior bertanding dengan menggunakan sistem kompetisi penuh, maka untuk U-21 dibagi dalam tiga grup berdasarkan letak geografis yang berdekatan.

PSIS U-21 berada di Grup II bersama Persib Bandung, Persijap Jepara, Persela Lamongan, Persik Kediri, dan Arema Malang.

Menurut Rochmad, pihaknya masih buta dengan kekuatan tim-tim lain yang bergabung di Grup II. "Kami memang sama-sama belum mengenal karakter satu dengan yang lainnya," katanya.

PSIS U-21 Tahun sendiri sudah sejak awal bulan Mei 2008 dan berlatih di lapangan sepakbola Sampangan Semarang di bawah asuhan pelatih Ashadi.

Menurut dia, yang menarik dari para pemain junior ini karena bisa mendapat kesempatan untuk masuk ke skuad tim seniornya, apabila mereka berprestasi di tim U-21 Tahun.

Pemain paling tua dari tim U-21 Tahun adalah pemain kelahiran 1 Januari 1988. Verifikasi terhadap pendaftaran pemain ini dibuktikan dengan akte kelahiran, rapor akademik siswa, pernyataan dari pihak sekolah, dan surat pernyataan dari pihak klub yang isinya menjamin bahwa siswa tetap akan mendapatkan pendidikan yang baik meskipun sering meninggalkan sekolah.

PSIS U-21 Tahun saat ini diliburkan latihan karena Lebaran dan mereka akan berlatih kembali mulai tanggal 6 Oktober 2008. Pertandingan perdana lawan Persib Bandung tanggal 18 Oktober 2008 akan dimainkan di Stadion Jatidiri Semarang karena Stadion Citarum belum selesai direnovasi.

"Kita sudah siap 90 persen dan saat melawan Persib Bandung siap 100 persen," katanya. (ANT)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com