Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Juara Carabao Cup: Skuad Klopp Kelas Bantam, Pukulan Kelas Berat

Kompas.com - 26/02/2024, 07:30 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pengamat sepak bola asal Inggris, Gary Neville, memberikan pujian kepada Liverpool seusai menang atas Chelsea dalam final Piala Liga Inggris atau Carabao Cup 2023-2024.

Liverpool juara Carabao Cup 2023-2024 seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 1-0 dalam partai final.

Laga Chelsea vs Liverpool dalam final Piala Liga Inggris bergulir di Stadion Wembley pada Minggu (25/2/2024).

Gol kemenangan Liverpool atas Chelsea dibukukan melalui tandukan Virgil van Dijk pada extra time, tepatnya menit ke-118.

Baca juga: Liverpool Juara Carabao Cup: Endo Luar Biasa, Tampil Spartan sampai Pincang

Liverpool sejatinya dilanda badai cedera saat menghadapi Chelsea. Sejumlah pemain andalan The Reds pun mesti absen.

Mohamed Salah, Trent Alexander-Arnold, Diogo Jota, Darwin Nunez, Dominik Szoboszlai, dan Alisson Becker bahkan tak bisa diturunkan karena cedera.

Namun, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mempunyai cara khusus. Ia berani menurunkan pemain muda dari bangku cadangan guna menyamai standar Chelsea.

Pemain-pemain muda Liverpool yang dimasukkan pelatih asal Jerman itu dari bangku cadangan, yakni Bobby Clark (19 tahun), James McConnell (19 tahun), Jayden Danns (18 tahun), dan Jarell Quansah (21 tahun).

Baca juga: Hasil Chelsea Vs Liverpool 0-1: Main 120 Menit, The Reds Juara Carabao Cup

Di samping itu, Klopp juga memainkan Conor Bradley, yang masih berusia 20 tahun, sebagai starter.

Garry Neville bahkan mengaku terpukau dengan pemikiran Juergen Klopp yang mampu meracik skuad biasa Liverpool menjadi istimewa.

“Ini adalah skuad (Liverpool) kelas bantam, tetapi pukulannya seperti kelas berat dan itu karena Klopp,” kata Neville, dikutip dari BBC.

“Anda tidak dapat mempercayainya, betapa pentingnya hal ini dalam hidup para pemain muda itu,” ujar legenda Man United tersebut.

Baca juga: Chelsea Vs Liverpool: Tanpa Gol 90 Menit, Laga Berlanjut ke Extra Time

“Klopp mempunyai semua yang Anda inginkan dari seorang pelatih sepak bola,” ucap pria berumur 49 tahun itu.

Lebih lanjut, Garry Neville menyoroti kegagalan Chelsea dalam memaksimalkan peluang saat melawan Liverpool.

“Chelsea akan menyesalinya, momen-momen itu akan Anda ingat untuk waktu yang sangat lama,” kata Neville soal Chelsea yang menyia-nyiakan peluang.

“Saya tidak percaya Chelsea menjalani perpanjangan waktu, apa yang terjadi? Mereka tidak bermain bagus.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com