Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sorotan Rapuhnya Lini Belakang Timnas Indonesia di Piala Asia 2023...

Kompas.com - 16/01/2024, 18:21 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda timnas Indonesia, Charis Yulianto, memberi pendapat tentang performa Garuda usai kalah dari Irak dengan skor 1-3 pada laga perdana Grup D Piala Asia 2023 Qatar di Stadion Ahmad Bin Ali, Al Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2024).

Menurut dia, secara permainan, tim besutan Shin Tae-yong tersebut sudah kompetitif dengan Irak yang dikenal punya sejarah Piala Asia.

Akan tetapi, terdapat kekurangan pada lini belakang timnas Indonesia.

"Sangat disayangkan dengan hasil semalam, sebenarnya bisa mengimbangi. Di babak kedua, lini belakang dan depan menjadi catatan tersendiri," ucap Charis kepada Kompas.com, Selasa (16/1/2024).

Baca juga: Hasil Piala Asia 2023 Timnas Indonesia Vs Irak, Garuda Takluk 1-3

Menurut dia, lini belakang membutuhkan perhatian ekstra. Dalam pertandingan tersebut, Indonesia menurunkan tiga bek sekaligus, yakni Rizky Ridho, Jordi Amat, dan Elkan Baggott.

Ketiganya didukung Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan sehingga total lima pemain yang berada di garis pertahanan mengawal Ernando Ari di bawah mistar gawang.

Dari skema lima pemain bertahan tersebut, Irak berhasil melakukan 15 kali tendangan. Lima di antaranya mengarah ke gawang dan tiga berhasil dikonversi menjadi gol.

Ketiga gol Irak memiliki pola yang sama, yakni kesalahan antisipasi dan kesalahan pengambilan keputusan pemain belakang.

Baca juga: Klasemen Grup D Piala Asia 2023 Usai Indonesia Kalah dari Irak

"Koordinasi pemain belakang mudah ditembus, tentunya ini harus menjadi bahan evaluasi tim pelatih," ucap Charis Yulianto.

Masalah lini belakang ini sudah menyita perhatian sejak masa persiapan. Dari tiga laga uji coba selama pemusatan latihan, Jordi Amat dkk kebobolan 11 kali dan hanya mencetak satu gol.

Kritik banyak dilayangkan pada dua pertandingan uji coba melawan Libya yang disiarkan secara langsung. Pertandingan pertama Indonesia digulung 0-4 dan laga kedua kalah 1-2.

Dari dua pertandingan tersebut, terlihat banyak miskomunikasi antarpemain, khususnya dari sektor tengah dan belakang.

Kemudian, pemain-pemain bertahan juga kerap membuat blunder maupun kesalahan-kesalahan yang tidak perlu sehingga mampu dieksploitasi lawan. Kekurangan-kekurangan itu terjadi lagi pada laga melawan Irak.

Baca juga: Timnas Indonesia Vs Irak, 2.000 WNI Dukung Langsung Garuda

Dengan kekalahan ini, Indonesia berada di juru kunci Grup D sementara tanpa koleksi poin.

Tim berada di bawah Vietnam yang berhasil mencuri dua gol dari Jepang meskipun kalah di laga pertama.

Charis Yulianto pun berharap kekurangan ini segera ditindaklanjuti. Sebab dengan satu kekalahan ini, artinya jalan Indonesia di Piala Asia 2023 semakin terjal.

"Peluang timnas menipis, mau enggak mau melawan Vietnam harus menang," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com