Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marc Klok Antusias Bela Indonesia di Piala Asia 2023, Natal Tanpa Keluarga

Kompas.com - 17/12/2023, 12:30 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Marc Klok jadi salah satu nama pemain Persib Bandung yang dipanggil timnas Indonesia ke Piala Asia 2023. Ia mewakili Persib bersama Rachmat Irianto dan Edo Febriansah. 

Mereka akan memperkuat timnas Indonesia arahan Shin Tae-yong (STY) yang akan bersiap menuju gelaran akbar Piala Asia 2023 Qatar pada Januari mendatang. 

Setelah laga Bali United vs Persib Bandung pada Senin (18/12/2023) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Klok akan langsung menuju Jakarta untuk bergabung ke timnas, keesokan harinya.

Pada hari tersebut, para pemain yang dipanggil STY akan menjalani pemeriksaan kesehatan sebelum melakoni Training Camp (TC) di Turkiye.

Baca juga: Menuju Piala Asia 2023, Tiga Pemain Persib Dipanggil Timnas

Marc Klok mengaku sangat menantikan gelaran Piala Asia 2023 ini, ajang yang mereka perjuangkan mulai fase kualifikasi tahun lalu dengan cara menumbangkan Kuwait dan Nepal.

“Setelah melawan Bali saya akan langsung bergabung dengan tim nasional. Saya sangat menantikan Piala Asia, karena ini turnamen yang sangat bagus untuk dimainkan, tentunya saya sangat bersyukur,” kata Klok. 

Klok antusias menghadapi Piala Asia. Namun, pemain 30 tahun ini merasa sedih melewatkan momen kebersamaan dengan keluarga saat Natal. 

Klok harus merelakan momen itu. Ia yakin keluarganya akan mengerti kewajibannya sebagai pesepak bola profesional.

“Memang tidak ada hari libur yang mana ini cukup menyedihkan terutama bagi anak perempuan saya dan istri saya, karena seharusnya kami merayakan natal bersama,” papar pemain kelahiran Belanda ini. 

Baca juga: Timnas Indonesia TC di Turkiye Jelang Piala Asia 2023, STY Sebut 3 Lawan Uji Coba

Sekali lagi, Klok merasa kesempatan bermain di Piala Asia adalah momen berharga sebagai pemain profesional. Sebab, tak setiap pemain bisa merasakannya. 

“Ini sepak bola dan ini kehidupan di sepak bola, kami harus bisa menikmati setiap kesempatan dan setiap turnamen yang diikuti sebelum berhenti bermain. Jadi ini kesempatan luar biasa bagi saya,” ucapnya menjelaskan. 

Marc Klok melakukan debut bersama timnas Indonesia senior dalam laga FIFA Match Day melawan Bangladesh pada 1 Juni 2022. 

Debut tersebut terjadi setelah penantiannya bertahun-tahun untuk berjuang mendapatkan status sebagai Warga Negara Indonesia (WNI).

Baca juga: Kata Pengamat Asal Inggris soal Persaingan Grup D Piala Asia 2023

Pada putaran final Piala Asia 2023 Qatar nanti Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Vietnam, dan Irak.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023:

15/1/2024, Indonesia vs Irak

19/1/2024, Vietnam vs Indonesia

24/1/2024, Jepang vs Indonesia

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com