Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

J.League Gelar Nobar Laga Hokkaido Consadole Sapporo vs Urawa Red Diamonds di Jakarta

Kompas.com - 29/11/2023, 21:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gemerlap J1 League 2023 belum berakhir meski gelar juara musim ini sudah menjadi milik Vissel Kobe. 

Rangkaian J1 League 2023 tersisa satu pekan lagi yang menyajikan sembilan pertandingan yang semuanya berlangsung pada Minggu (3/12/2023). 

Untuk meramaikan pekan terakhir J1 League 2023, pihak penyelenggara menggelar Watch Party alias nonton bareng (nobar) di tiga negara yaitu Indonesia, Thailand, dan Australia. .

J.League Watch Party digelar untuk menyatukan keluarga pencinta J.League sekaligus menjadi perayaan akhir tahun dari musim spesial ulang tahun ke-30 J.League. 

Baca juga: Vissel Kobe Vs Barcelona: Air Mata Iniesta dan Sensasi Bocah Cantabria

J.League Watch Party di Indonesia akan akan dilangsungkan pada hari Minggu (3/12/2023) di AEON Tanjung Barat, Jakarta Selatan.

Mereka akan menonton pertandingan Hokkaido Consadole Sapporo vs Urawa Red Diamonds yang berlangsung pukul 11.00 WIB.

Ada beberapa alasan dipilihnya laga tersebut. Salah satunya karena itu akan menjadi pertandingan terakhir dan perpisahan bagi legenda sepak bola Jepang, Shinji Ono.

Shinji Ono yang saat ini berusia 44 tahun membela Consadole dan memutuskan gantung sepatu alias pensiun akhir musim ini. 

Baca juga: Profil Ryo Matsumura, Jebolan Vissel Kobe yang Kini Bermain untuk Persis Solo

Selain itu, Urawa Red Diamonds adalah tim juara bertahan Liga Champions Asia. Mereka juara uisa menang agregat 2-1 atas wakil Arab Saudi, Al Hilal, pada bulan Mei lalu. 

Setan Merah dari Saitaman itu kini menempati posisi keempat klasemen J1 League 2023 dengan 54 angka, selisih satu poin dari Sanfrecce Hiroshima di posisi ketiga.

Artinya, mereka masih punya kesempatan besar meraih posisi tiga untuk mendapatkan tiket ke Liga Champions Asia musim depan.

Adapun Consadole Sapporo juga memiliki wakil Asia Tenggara di tim mereka musim ini lewat gelandang Timnas Thailand, Supachok Sarachat.

Baca juga: J League Jadikan Bali United Wajah Perkembangan Sepak Bola Asia Tenggara

Supachok sudah bermain 23 kali di J1 League musim ini dengan catatan tujuh gol dan satu assist. Sementara itu, Sapporo Dome yang jadi tempat digelarnya laga ini juga spesial.

Stadion di Sapporo, Hokkaido, ini memiliki kubah besar yang bisa dibuka dan ditutup demi melindungi bagian dalam dari cuaca dingin dan salju saat musim dingin tiba.

Kandang Hokkaido Consadole Sapporo ini juga memiliki dua lapangan dengan rumput sintetis dan rumput asli yang bisa digeser keluar masuk dan diganti sesuai kebutuhan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com