Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Liga Inggris: Elkan Baggott Cetak Gol, tetapi Ipswich Town Gugur

Kompas.com - 02/11/2023, 05:57 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bek timnas Indonesia, Elkan Baggott, mengemas gol saat Ipswich Town disingkirkan Fulham dalam 16 besar Piala Liga Inggris 2023-2024.

Laga Ipswich Town vs Fulham dalam jadwal Piala Liga Inggris berlangsung di Stadion Portman Road pada Kamis (2/11/2023) dini hari WIB.

Fulham langsung memberikan kejutan kepada Ipswich Town setelah mencetak gol melalui Harry Wilson pada menit ke-9.

Harry Wilson mulanya menerima umpan terobosan dari De Cordova-Reid. Ia lalu melewati kiper Ipswich Town, Christian Walton.

Baca juga: Hasil Piala Liga Inggris: Arsenal Tersingkir, Liverpool Lolos karena Gol Cantik Nunez

Eks pemain Liverpool itu lantas menyarangkan si kulit bulat ke gawang Ipswich Town melalui tendangan kaki kiri. Fulham pun unggul 1-0.

Setelah itu, Rodrigo Muniz menambah keunggulan 2-0 Fulham setelah membobol gawang Ipswich Town melalui sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti pada menit ke-50.

Fulham masih ganas. Tim berjulukan The Cottagers itu mengemas gol ketiga melalui aksi Tom Cairney pada menit ke-77.

Tom Cairney mencatatkan namanya di papan skor setelah memanfaatkan umpan tarik Cordova-Reid. Skor pun 3-0 untuk keunggulan Fulham.

Baca juga: Dukungan Ipswich Town untuk Elkan Baggott

Ipswich Town lalu mencetak gol balasan ke gawang Fulham melalui kontribusi Elkan Baggott pada menit ke-77.

Elkan Baggott merobek gawang Fulham lewat tandukan seusai menerima umpan matang Jack Taylor dari tendangan sudut.

Bagi Elkan Baggott, ini kali pertama dirinya mencetak gol untuk tim utama Ipswich Town.

Kendati demikian, gol Elkan Baggott tak bisa menyelamatkan Ipswich Town dari kekalahan 1-3 saat melawan Fulham.

Dengan demikian, Ipswich Town harus menerima kenyataan tersingkir dari Piala Liga Inggris 2023-2024.

Baca juga: Kondisi Elkan Baggott yang Sempat Cedera saat Bela Ipswich Town di Piala Liga Inggris

Di lain sisi, Fulham berhak menyegel satu tempat di babak perempat final Piala Liga Inggris 2023-2024.

Susunan pemain Ipswich Town vs Fulham

Ipswich Town: 1-Walton; 44-Donaclen, 4-Tuanzebe, 15-Burgess, 2-Clarke; 12-Ball, 14-Taylor; 19-Jackson, 23-Aluko, 11-Harness; 9-Ladapo.

Pelatih: Kieran McKenna.

Fulham: 1-Rodak; 21-Castagne, 44-De Fourgerolles, 3-Bassey, 12-Ballo; 28-Lukic, 10-Cairney; 8-Wilson, 18-Peraira; 14-Cordova-Reid; 19-Muniz.

Pelatih: Marco Silva.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com