Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Top Skor Meksiko Ceritakan Masa Lalu yang Luar Biasa bersama Cristiano Ronaldo

Kompas.com - 29/09/2023, 15:32 WIB
Muhammad Reza Triatmodjo,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber AS

KOMPAS.com - Javier Hernandez alias Chicharito mengenang pengalamannya di Real Madrid. Dia nostalgia membagikan pandangannya tentang mantan rekan setimnya, Cristiano Ronaldo.

Sosok asal Meksiko ini pun mengungkapkan kekagumannya terhadap legenda Portugal itu yang kini membela klub Arab Saudi, Al Nassr.

Chicharito mencatat, bagi banyak pesepak bola, bermain bersama Ronaldo adalah pengalaman luar biasa.

Selama berkostum Real Madrid pada 2014-15, Chicharito tampil dalam 35 pertandingan. Tetapi dia hanya 12 tampil sebagai starter.

Baca juga: Chicharito Jadi Pencetak Gol Terbanyak Timnas Meksiko

Meskipun demikian, kontribusinya dalam bentuk sembilan gol dan sembilan assist adalah sesuatu yang patut diacungi jempol.

Dalam wawancaranya dengan Paramount+, Chicharito mengungkapkan bagaimana kondisi di dalam ruang ganti Real Madrid begitu mengesankan.

Dia merasa diberikan rasa hormat dan kagum yang besar oleh rekan-rekan setimnya.

Baginya, keuntungan terbesar adalah bermain bersama pemain-pemain hebat tersebut.

Mereka membuat segalanya terasa lebih mudah dan yang lebih penting, mereka adalah rekan satu tim, bukan rival.

"Bermain dengan Cristiano adalah pengalaman luar biasa," kata Chicharito, pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk tim nasional Meksiko.

Prestasi terbesar Chicharito bersama Real Madrid adalah kemenangan dalam Piala Dunia Antarklub.

Baca juga: Gara-gara Chicharito, 5 Klub Italia Gigit Jari

Ini adalah satu-satunya trofi yang berhasil mereka raih selama Chicharito merumput di Santiago Bernabeu pada musim 2014-15.

Di pentas LaLiga Spanyol, Real Madrid kalah bersaing. Begitu pun di Liga Champions, El Real disingkirkan Juventus pada babak semifinal.

Selain itu, Real Madrid dan Chicharito mengalami nasib sial dalam kampanye Copa del Rey. Los Blancos disingkirkan Atletico Madrid pada babak 16 besar.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com