Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Sepak Bola Asian Games 2022: Indonesia Menang, Thailand Lalui Drama, Korsel Pesta

Kompas.com - 19/09/2023, 21:05 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Indonesia membuka perjalanan di Asian Games 2022 dengan kemenangan atas Kirgistan. Sementara, Thailand melalui laga dramatis kontra Bahrain. 

Raihan kemenangan 2-0 timnas U24 Indonesia atas Kirgistan dalam partai Grup F cabor sepak bola putra Asian Games 2022 dipastikan lewat gol Ramai Rumakiek (58') dan Hugo Samir (90+3').

Duel Indonesia vs Kirgistan digelar di Zhejiang Normal University East Stadium, Jinhua, China, Selasa (19/9/2023).

Sebelum mencetak gol, Ramai Rumakiek memamerkan aksi dribel cantik untuk berkelit dari penjagaan pemain-pemain Kirgistan.

Hugo Samir yang masuk sebagai pemain pengganti untuk Egy Maulana Vikri, memantapkan kemenangan Indonesia pada masa injury time. 

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Kirgistan 2-0 : Ramai Rumakiek Berdansa, Hugo Samir Pastikan 3 Angka

Ia sukses mencuri bola yang gagal dikontrol secara sempurna oleh bek Kirgistan.

Putra pelatih top Jaksen F. Tiago itu tinggal menceploskan bola ke gawang kosong, mengingat kiper Kirgistan, Kurmanbek Nurlanbekov, kadung maju ke depan.

Timnas Indonesia asuhan Indra Sjafri pun sukses menyamai perolehan poin rival di Grup F, yakni Korea Utara, yang beberapa jam sebelumnya juga menang 2-0 atas Taiwan. 

Kemenangan atas Kirgistan penting dalam upaya Garuda untuk menjaga asa lolos ke 16 besar Asian Games 2022.

Penghuni dua teratas grup berhak langsung lolos ke fasae gugur Asian Games 2022. Empat tim tambahan akan diperoleh dari jalur peringkat tiga terbaik.

Sementara itu di grup lain, wakil Asia Tenggara, Thailand melalui laga dramatis melawan Bahrain. 

Baca juga: Babak I Timnas Indonesia Vs Kirgistan: Tanpa Gol, Satu Kartu Kuning

Sempat tertinggal 0-1 akibat gol cepat Husain Abdulkarim Mubarak Abdulaziz (9'), Thailand sukses menyamakan kedudukan pada masa injury time via sepakan jarak jauh terarah Thodsanid Purachet (90+5').

Pesaing Thailand di Grup E, Korea Selatan, melalui jalan yang lebih mulus pada partai pembuka.

Korsel menang telak 9-0 atas Kuwait. Jeong Woo-yeong menjadi bintang Negeri Ginseng dengan torehan tiga gol.

Gol lain Korea Selatan disumbang oleh Cho Young-wook (2 gol), Paik Seung-ho, Um Won-sang, Bak Jae-yong, dan An Jae-jun.

 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com