Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Liga Champions Man City Vs Inter: Perangkap Kata Mutiara Guardiola

Kompas.com - 27/05/2023, 07:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Media Italia, La Gazzetta dello Sport, menyebut Inter pantang termakan kata-kata mutiara dari pelatih Man City, Pep Guardiola, jelang laga final Liga Champions 2022-2023.

Final Liga Champions 2022-2023 antara Man City vs Inter Milan akan digelar di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turkiye, Minggu (11/6/2023) dini hari WIB.

Inter Milan diminta waspada dan tak masuk perangkap yang telah dipasang oleh peracik taktik Man City, Pep Guardiola.

Seperti biasa, Guardiola tak ragu untuk memuji tinggi sang calon lawan jelang final Liga Champions 2022-2023.

“Saya mulai menonton beberapa menit pertandingan Inter, beberapa situasi permainan, dan mereka memukau saya dengan apa yang mereka lakukan, dengan bahasa tubuh mereka,” kata Guardiola, dikutip dari Football Italia.

Baca juga: Jadwal Final Liga Champions 2022-2023, Man City Vs Inter Milan

“Saya berbicara dengan beberapa teman yang tinggal di Italia untuk meminta opini mereka. Mereka semua mengatakan kepada saya agar tetap waspada karena orang-orang ini (Inter) benar-benar serius,” ujar Guardiola lagi.

Kata-kata mutiara tersebut dinilai La Gazzetta dello Sport sebagai perangkap yang coba disiapkan Guardiola untuk Inter.

Pelatih yang baru saja mengantar Man City juara Liga Inggris 2022-2023 tersebut memang dikenal suka memuji tinggi sang calon lawan jelang pertandingan.

Lihat saja bagaimana Guardiola menyebut pelatih Brighton, Roberto De Zerbi, sebagai salah satu ahli strategi sepak bola paling berpengaruh dalam 20 tahun terakhir.

Pujian itu muncul jelang pertemuan Man City melawan Brighton pada laga tunda pekan ke-32 Liga Inggris 2022-2023 tengah pekan silam. Partai Brighton vs Man City lantas berakhir 1-1.

Baca juga: Man City Dibombardir 20 Tembakan Brighton, 40 Jam Usai Pesta Alkohol

Menelusuri masa lalu, deretan pujian Guardiola untuk calon lawan tim asuhannya begitu panjang.

Ketika Man City bersiap melakukan lawatan ke kandang Atalanta pada Liga Champions 2019-2020, Guardiola mengibaratkannya sebagai perjalanan ke dokter gigi.

Ungkapan itu adalah pujian untuk permainan Atalanta besutan Gian Piero Gasperini yang senantiasa mencipatakan kecemasan, layaknya perasaan anak kecil yang hendak pergi ke dokter gigi.

Kata-kata mutiara Guardiola untuk tim Italia bukan cuma itu. Ia pernah menyebut Napoli semasa dilatih Maurizio Sarri sebagai sebuah “pertunjukan hiburan”.

Tak semua pelatih sukses dibuat terbuai oleh kata-kata pujian dari Guardiola. Luciano Spalletti adalah salah satu contohnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com