Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata PSSI soal Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina

Kompas.com - 24/05/2023, 20:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berbicara mengenai tiket pertandingan Indonesia vs Argentina dalam FIFA Matchday edisi Juni 2023.

Laga Indonesia vs Argentina dalam jadwal FIFA Matchday berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Senin (19/6/2023).

Erick Thohir tidak menjelaskan lebih jauh terkait tiket pertandingan timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday.

Menurut Erick Thohir, dirinya masih menunggu pihak Argentina meninjau lapangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Eks bos Inter Milan itu mengungkapkan bahwa pihaknya akan berbicara soal tiket setelah Argentina melakukan peninjauan lapangan.

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, Empat Pemain Persib Dipanggil Garuda

“Ya, tunggu sabar. Ini sedang ditinjau,” kata Erick Thohir dalam sesi konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (24/5/2023).

“Oleh karena itu, sekarang baru percaya diri, abis ditinjau dia bilang perfecto baru kita sekarang bisa berbicara tiket,” tambah dia.

“Kalau dia bilang lapangannya hmmm (meragukan). Surat AFC dan FIFA sudah keluar, tapi yang menentukan mereka datang ke sini,” ujarnya.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ketika hadir dalam sesi konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Rabu (25/5/2023). Dalam kesempatan itu, Erick Thohir berbicara soal tiket pertandingan Indonesia vs Argentina.Dok. PSSI Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, ketika hadir dalam sesi konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Rabu (25/5/2023). Dalam kesempatan itu, Erick Thohir berbicara soal tiket pertandingan Indonesia vs Argentina.

Sebelumnya, Erick Thohir mengungkapkan bahwa PSSI sudah menerima surat persetujuan FIFA dan AFC untuk laga melawan Argentina.

Nantinya, timnas Indonesia bukan hanya melawan Argentina. Ya, skuad Garuda juga bakal menjalani duel uji coba kontra Palestina.

Baca juga: Peran Javier Zanetti di Laga Indonesia Vs Argentina

Pertandingan yang mempertemukan Indonesia vs Palestina dijadwalkan berlangsung pada 14 Juni 2023.

“Untuk FIFA Matchday bulan Juni, kami membuat gebrakan. Satu, kami akan melawan Palestina yang berada di ranking 94,” ucap Erick Thohir.

“Saya punya surat persetujuan dari FIFA, AFC, dan tim Argentina datang ke sini. Banyak pesimistis PSSI tidak bisa. Kami buktikan sekarang,” ungkap dia.

“PSSI yang sekarang sangat serius membangun sepak bola Indonesia. Kami buktikan dengan FIFA Matchday yang teratus dan kedatangan tim juara dunia, Argentina, ke Indonesia,” ujarnya.

Erick Thohir menjelaskan bahwa kehadiran timnas Argentina tak bisa dilepaskan dari bantuan eks pemain Inter Milan, Javier Zanetti.

Baca juga: Laga Timnas Indonesia Vs Argentina Tawarkan Dua Keuntungan

“Jadi, kalau ditanya soal prosesnya, kami kontak langsung dengan Argentina,” kata Menteri BUMN itu.

“Saya terima kasih juga sama Christina, dia teman lama saya di Italia. Saya minta tolong juga ke Javier Zanetti, eks Inter Milan juga, jadi ada pihak ketiga,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com