Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lionel Messi Kena Kritik, Rasa Cinta ke PSG Dipertanyakan

Kompas.com - 07/04/2023, 09:45 WIB
Ahmad Zilky,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Eks pemain Paris Saint-Germain (PSG), Jerome Rothen, melemparkan kritik kepada Lionel Messi.

Lionel Messi berseragam PSG pada musim panas 2021. Saat itu, dia direkrut klub beralias Les Parisiens itu dengan status bebas transfer dari Barcelona.

Tentunya, kedatangan Lionel Messi ke PSG disambut meriah para pendukung klub yang bermarkas di Stadion Parc des Princes itu.

Namun, hubungan antara Lionel Messi dengan kelompok suporter garis keras PSG tengah memburuk.

Pemain berjuluk La Pulga itu sempat menjadi bahan cemoohan fan usai Les Parisiens dibekuk Rennes pada Senin (20/3/2023).

Walau demikian, Messi sejatinya tengah dalam performa meningkat di PSG. Ia telah membukukan 18 gol dan 17 assist pada musim 2022-2023.

Baca juga: Mbappe Marah ke PSG: Klub Ini Bukan Kylian Saint-Germain!

Catatan itu berbanding terbalik dengan torehan Messi di PSG pada musim lalu. Ia tercatat mengemas 11 gol dan 15 assist.

Jerome Rothen lalu berbicara soal karier Messi di PSG. Ia mengatakan bahwa tak pernah ragu dengan bakat yang dimiliki Messi.

Akan tetapi, Jerome Rothen mengaku tak puas dengan permainan Messi selama dua musim di PSG.

Selama dua musim di PSG, Messi tak mampu membawa PSG meraih kesuksesan di Liga Champions. Les Parisiens pun hanya mentok di babak 16 besar.

“Leo Messi mewakil sepak bola. Ya, semua yang saya sukai dalam sepak bola,” ucap Jerome Rothen kepada RMC Sport dikutip dari Goal International.

Baca juga: Ultras PSG Sindir FFF Terkait Larangan Buka Puasa di Tengah Laga

"Messi sudah menandai sejarah sepak bola, dia mungkin pemain terhebat dari semua generasi," kata dia lagi.

"Namun, kami semua kecewa dengan kontribusinya selama dua musim di PSG," tambah sosok asal Perancis itu.

Jerome Rothen lantas mempertanyakan soal komitmen Messi di PSG. Ia menilai pemain asal Argentina itu tak memperlihatkan cinta besar ke Paris.

"Saya tidak membicarakan soal pengaruhnya di lapangan, tetapi dia di sini hanya untuk membela klub dalam wawancara," kata dia.

"Untuk menunjukkan bahwa dia senang tinggal di Paris bahwa dia telah menemukan pijakannya. Hal sebaliknya justru terjadi, kita selalu melihat hal negatif," kata dia.

Baca juga: Pelatih PSG Bela Lionel Messi yang Diejek Suporter Sendiri

"Saat dia memiliki beberapa hari libur, dia pergi ke Barcelona. Dia tidak pernah terbiasa dengan Paris, yang diwakili oleh PSG," tuturnya.

"Klub ini masih muda, tetapi mempunyai sejarah dan juga dihormati. Anda harus memosisikan diri Anda sebagai pemain PSG, dia tidak pernah melakukannya," ungkap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Laga Ekshibisi Meriah dan Penuh Hiburan

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Laga Ekshibisi Meriah dan Penuh Hiburan

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com