Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Terima Surat FIFA, Ketum PSSI Dapat 2 Arahan

Kompas.com - 31/03/2023, 14:53 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menerima surat resmi dari FIFA setelah otoritas tertinggi sepak bola dunia itu mencopot status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

FIFA memberikan surat tersebut melalui Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang sebelumnya mereka temui di Doha, Qatar, pada Rabu (29/3/2023).

Erick Thohir kini sudah kembali ke Indonesia dan mengaku telah memberikan surat resmi dari FIFA secara langsung kepada Presiden Joko Widodo.

"Alhamdulillah saya sudah bertemu dengan Bapak Presiden, melaporkan secara detail hasil meeting Presiden FIFA dengan saya di Doha," kata Erick Thohir dalam konferensi pers di Kantor Presiden, Jumat (31/3/2023) sore WIB.

Baca juga: BREAKING NEWS! FIFA Resmi Copot Indonesia sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023

"Saya juga membawa surat dari Presiden FIFA yang langsung saya berikan kepada Bapak Presiden," ujar Erick Thohir.

Setelah memberikan surat dari FIFA kepada Presiden Jokowi, Erick Thohir mendapat dua arahan.

Erick Thohir menjelaskan, arahan pertama berkaitan dengan proses pembentukan cetak biru transformasi sepak bola Indonesia.

Menurut pernyataan Erick Thohir, Presiden Jokowi ingin pembentukan cetak biru tersebut segera selesai agar bisa langsung disampaikan kepada FIFA .

"Tentunya setelah membaca surat tersebut, bapak presiden menginstruksikan saya dua hal," ucap Erick Thohir.

Baca juga: Alasan FIFA Batalkan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023

"Satu, segera membuat peta biru transformasi sepak bola Indonesia yang seperti Bapak Presiden sampaikan pada saat waktu itu ketika saya baru saja menjadi ketua PSSI bersama para Exco yang hadir," kata Erick Thohir.

"Bapak presiden menekankan harus segera selesai dan harus segera disampaikan kepada FIFA," tutur Erick Thohir menambahkan.

Setelah itu, Erick Thohir menjelaskan instruksi kedua dari Presiden Jokowi yang berkaitan dengan upaya lobi kepada FIFA.

Presiden Jokowi meminta Erick Thohir untuk terus melakukan pembicaraan agar Indonesia tidak mendapatkan sanksi terberat dari FIFA.

Harapannya, Indonesia tidak dikucilkan dari ekosistem sepak bola dunia.

Baca juga: Jokowi Bicara soal Sanksi FIFA untuk Indonesia

"Kedua, Bapak presiden juga menginstruksikan langsung kepada saya untuk segera kembali membuka pembicaraan kepada FIFA untuk kita tetap menjadi bagian keluarga besar FIFA," uhar Erick Thohir.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Alasan Rafael Struick Bakal Absen Kalau Indonesia Lolos

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com