Bayern Muenchen Segera Pecat Nagelsmann, Thomas Tuchel Jadi Pengganti

Kompas.com - 24/03/2023, 08:16 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bayern Muenchen dikabarkan telah memutuskan untuk memecat pelatih Julian Nagelsmann. Posisi Nagelsmann akan digantikan oleh Thomas Tuchel

Laporan ESPN pada Jumat (24/3/2023) pagi WIB menyebutkan bahwa Thomas Tuchel akan segera menandatangani kontrak bersama Bayern, yang berlaku sampai 2025. 

Adapun Bayern Muenchen menunjuk Julian Nagelsmann sebagai pelatih kepala pada April 2021 untuk menggantikan Hansi Flick. 

Mantan pelatih RB Leipzig itu berhasil membawa Bayern Muenchen menjuarai Bundesliga 2021-2022. 

Baca juga: Perempat Final Liga Champions: FC Bayern Dilarang Takut Hadapi Haaland

Keberhasilan itu melanjutkan dominasi Bayern Muenchen yang kini telah meraih 10 trofi Bundesliga secara berturut-turut. 

Selain gelar Bundesliga musim lalu, Julian Nagelsmann juga mengantarkan Bayern Muenchen meraih dua trofi Piala Super Jerman. 

Pelatih berusia 35 tahun itu juga berhasil membawa Die Roten, julukan Bayern Muenchen, menembus perempat final Liga Champions 2022-2023.

Meski demikian, performa Bayern Muenchen di tingkat domestik bisa dibilang tidak sekuat penampilan mereka di kompetisi Eropa. 

Baca juga: Persaingan Juara Bundesliga Ramai, Matthaeus: Bayern Tetap Juaranya

Bayern Muenchen sudah mencatatkan 10 laga tanpa kemenangan di Bundesliga 2022-2023 dengan rincian tiga kekalahan dan tujuh hasil imbang. 

Salah satu kekalahan itu dialami Bayern Muenchen pada laga terakhir sebelum jeda internasional saat melawan Bayer Leverkusen. 

Duel yang termasuk rangkaian pekan ke-25 Bundesliga 2022-2023 itu  tuntas dengan skor 2-1 untuk kemenangan Bayer Leverkusen. 

Hasil tersebut membuat Bayern Muenchen kini menempati peringkat kedua klasemen dengan raihan 52 poin. 

Bayern Muenchen berjarak satu poin dari Borussia Dortmund yang tengah memuncaki klasemen. 

Apabila resmi menggantikan Nagelsmann, Tuchel akan mendampingi Bayern Muenchen saat melakoni laga Der Klassiker melawan Borussia Dortmund pada 1 April 2023. 

Pertandingan ini sekaligus menjadi reuni Thomas Tuchel dengan Borussia Dortmund. Ia pernah menangani Dortmund pada 2015-2017, sebelum pindah ke Paris Saint-Germain (PSG).

Hingga berita ini diturunkan, Bayern Muenchen belum mengeluarkan pernyataan resmi. Namun, mereka dilaporkan bakal memberikan keterangan pada Jumat ini. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com