Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong: Marselino Ferdinan Tidak Akan Ikut Piala Asia U20 2023

Kompas.com - 22/02/2023, 04:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong, memastikan bahwa Marselino Ferdinan tidak akan ikut serta dalam ajang Piala Asia U20 2023 di Uzbekistan, Maret mendatang.

Shin Tae-yong mengungkapkan kepastian tersebut seusai timnas U20 Indonesia merampungkan laga persahabatan kontra Guatemala.

Laga timnas U20 Indonesia vs Guatemala berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada Selasa (21/2/2023) malam WIB.

Seusai pertandingan, Shin Tae-yong menghadiri sesi konferensi pers bersama sang penerjemah.

Baca juga: Hasil Timnas U20 Indonesia Vs Guatemala: Garuda Muda Kalah Lagi Lawan 10 Pemain

Lalu, Shin Tae-yong mendapat pertanyaan terkait Marselino Ferdinan yang tak kunjung bergabung dengan timnas U20 Indonesia dalam pemusatan latihan dan laga persahabatan menjelang Piala Asia U20 2023.

Shin Tae-yong kemudian menjawab bahwa Marselino Ferdinan tidak akan ikut serta dalam Piala Asia U20 2023 di Uzbekistan.

Menurut pernyataan Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan masih harus mejalani tanggung jawab bersama klubnya di divisi kedua Liga Belgia, KMSK Deinze.

Shin Tae-yong mengatakan bahwa Marselino Ferdinan baru bisa bergabung dengan timnas U20 Indonesia pada 9 April 2023.

Baca juga: Rapor Timnas U20 Indonesia: Selalu Kalah Saat Lawan 10 Pemain

Setelah tanggal tersebut, Marselino Ferdinan dipastikan bisa berlatih bersama timnas U20 Indonesia hingga menyelesaikan perjuangan di Piala Dunia U20 2023.

Adapun Piala Dunia U20 2023 dijadwalkan berlangsung di Indonesia pada 20 Mei-11 Juni mendatang.

"Marselino tidak akan ikut ke Uzbekistan," kata Shin Tae-yong.

"Jadi, tanggal 8 April, begitu selesai pertandingan tim Marselino (KMSK Deinze), tanggal 9 April baru dia akan gabung ke timnas sampai selesai Piala Dunia," tutur Shin Tae-yong menjelaskan.

Baca juga: Marselino Miliknya Persebaya, Bukan Shin Tae-yong

Meski tanpa kehadiran Marselino Ferdinan, timnas U20 Indonesia tetap harus fokus menatap Piala Asia U20 2023.

Terkini, anak-anak asuh Shin Tae-yong telah merampungkan tiga laga persahabatan melawan Fiji, Selandia Baru, dan Guatemala.

Hasilnya, timnas U20 Indonesia mencatat satu kemenangan dan dua kekalahan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com