Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Vs Al Hilal, Vinicius Pemain Terbaik Piala Dunia Antarklub

Kompas.com - 12/02/2023, 06:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Vinicius Junior mendapat penghargaan bola emas alias trofi pemain terbaik usai Real Madrid menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2022. 

Vinicius Junior mencetak dua gol dan satu assist pada laga Real Madrid vs Al Hilal di final Piala Dunia Antarklub 2022, Minggu (12/2/2023) dini hari WIB. 

Duel Real Madrid vs Al Hilal yang berlangsung di Stadion Prince Moulay Abdellah, Maroko, berakhir dengan skor 5-3. 

Selain Vinicius Junior, gol-gol kemenangan Real Madrid juga dibukukan oleh Federico Valverde (2 gol) dan Karim Benzema. 

Baca juga: Real Madrid Juara Piala Dunia Antarklub, Toni Kroos Ukir Rekor Tak Tertandingi

Keberhasilan Vinicius Junior menjadi juara dan pemain terbaik Piala Dunia Antarklub 2022 juga diwarnai sebuah rekor. 

Vinicius menjadi pemain asal Brasil pertama yang mencetak brace atau atau dwigol di final Piala Dunia Antarklub. 

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memuji peran Vinicius dalam keberhasilan timnya menjadi juara Piala Dunia Antarklub 2022. 

Baca juga: 5 Fakta Final Piala Dunia Antarklub: Trofi Ke-100 Real Madrid

"Dia mengalami kemajuan. Vinicius telah meningkat bersama dengan tim sedikit demi sedikit. Dia melakukannya dengan sangat bagus," kata Ancelotti, dilansir dari Diario AS. 

"Kami senang dengannya karena melihat dia masih bisa berkembang. Dia jauh lebih efektif, mencetak gol hampir di setiap pertandingan dan membuat perbedaan di setiap laga," ujarnya.

Pujian untuk Vinicius bukan cuma datang dari Carlo Ancelotti, tetapi juga Ramon Diaz selaku pelatih Al Hilal. 

"Ketika Anda memberinya ruang, dia akan menyulitkan Anda. Namun, saya bangga dengan tim saya karena melakukan usaha besar," ucap Ramon Diaz. 

"Real Madrid lebih baik dari kami, saya tidak bisa mengatakan lebih dari itu," tuturnya. 

Keberhasilan Real Madrid menjuarai Piala Dunia Antarklub 2022 membuat tim berjuluk Los Blancos itu menegaskan dominasi mereka. 

Real Madrid kini menjadi tim tersukses dengan lima trofi Piala Dunia Antarklub. Mereka berdiri di podium juara pada 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2022. 

Kesuksesan Madrid di Piala Dunia Antarklub 2022 disempurnakan dengan trofi penghargaan sebagai tim fair play. Karim Benzema selaku kapten, mewakili Madrid menerima piala itu. 

Daftar Penerima Penghargaan Piala Dunia Antarklub 2022

Bola Emas: Vinicius Junior (Real Madrid)

Bola Perak: Federico Valverde (Real Madrid)

Bola Perunggu: Luciano Vietto (Al Hilal)

Tim Fair Play: Real Madrid

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com